Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Merge and Center Excel – Pernahkan Anda melihat judul sebuah tabel pada Excel diketik pada sebuah cell yang lebar (lebih dari 1 kolom) ? Atau pada cell yang tinggi (lebih dari 1 baris) ?

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Itu lah sedikit gambaran tentang panduan kali ini yaitu, Anda akan belajar Fungsi Merge and Center serta cara menggunakannya. Dan saat ini, Saya akan menjelaskan 3 jenis fitur tersebut.

Daftar Isi Konten:

  • Cara Merge and Center
    • #1 Merge and Center
    • #2 Merge Across
    • #3 Merge Cells
  • Cara Unmerge Cells
  • BONUS: Alternatif Fitur Merge and Center
  • Pintasan Panduan Format Cell Excel

Cara Merge and Center

Excel menyediakan 3 jenis fitur Merge and Center yang bisa Anda gunakan. Namun ketiga fitur ini hanya akan bisa digunakan pada Cell yang berdekatan saja.

Dengan kata lain, Anda tidak bisa menggabungkan 2 atau lebih cell yang berjauhan menjadi 1 cell.

Berikut ini contoh dan gambaran seperti apa ketiga jenis merge and center tersebut:

#1 Merge and Center

Merge and Center berfungsi untuk menggabungkan 2 atau lebih cell yang berdekatan menjadi 1 cell serta mengubah format alignment menjadi center (rata tengah).

Note: Merge and Center akan menggabungkan Cell berdekatan manapun yang Anda pilih menjadi 1 cell tanpa mempertimbangkan apakah itu kolom atau baris.

Misalnya, Saya ingin menggabungkan cell A1, B1, dan C1 menjadi 1 cell. Silahkan ikuti tahap-tahap merge and center berikut:

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

  1. Pertama, pilih (blok) cell yang akan digabungkan (A1, B1, dan C1)
  2. Kedua, klik Tab Home pada Ribbon
  3. Ketiga, klik Merge and Center pada Alignment Group. Berikut hasilnya:

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Benar bukan ? ketiga cell tersebut (A1, B1, dan C1) tergabung menjadi 1 cell serta alignment menjadi rata tengah. Cara ini cocok jika Anda ingin membuat Judul Besar untuk sebuah tabel.

Lalu apa maksud dari “Merge Cell tidak mempertimbangkan kolom ataupun baris”. Perhatikan gambar berikut:

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Lihat cell dalam lingkaran merah pada gambar di atas. Saya memilih cell (Range E1:G2) yang merupakan cell yang berada pada 3 kolom (E, F, dan G) serta 2 baris (1 dan 2).

Jika kondisi seperti ini dan Anda menggunakan fitur Merge and Center, maka Excel akan menggabungkan semua cell tersebut menjadi 1 cell seperti gambar berikut:

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Inilah maksud bahwa Excel tidak mempertibangkan kolom atau baris jika menggunakan Merge and Center. Namun, beda hasilnya Anda menggunakan Merge Across.

#2 Merge Across

Merge Across adalah fitur untuk menggabungkan 2 kolom atau lebih yang berdekatan menjadi 1 kolom tanpa mengubah format alignment.

Note: Merge Across tidak bisa menggabungkan 2 baris atau lebih menjadi 1 baris.

Sebagai contoh, Lakukan Merge Across pada Cell E1, E2, F1, F2, G1, dan G2 dengan cara berikut:

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

  1. Pertama, pilih (blok) cell E1 sampai G2
  2. Kedua, klik Tab Home
  3. Ketiga, Klik Icon Panah Kebawah pada Merge and Center
  4. Terakhir, klik Merge Across. Berikut hasilnya:

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Ternyata Excel hanya menggabungkan cell berdasarkan baris, sehingga menghasilkan 2 gabungan cell yaitu gabungan cell E1, F1, G1 dan E2, F2, G2.

Terlihat jelas perbedaannya bukan ? Padahal Saya memilih (blok) cell E1 sampai G2. Jika menggunakan “Merge and Center”, Excel akan menggabungkan semua cell tersebut menjadi 1 cell gabungan.

Sedangkan dengan Merge Across, Excel menghasilkan 2 Cell gabungan.

Bagaimana, apa fitur ini belum cocok untuk Anda ? Coba cek fitur ke 3 berikut:

#3 Merge Cells

Fungsi Merge Cell adalah menggabungkan beberapa cell yang berdekatan menjadi 1 cell tanpa mempertimbangkan kolom ataupun baris serta tidak mengubah format Alignment.

Jadi secara garis besar, Fungsi Merge Cells sama saja dengan Merge and Center. Perbedaannya, Merge Cells tidak akan mengubah Format Alignment.

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Misalnya, Saya ingin menggabungkan Range A1:C4 seperti gambar di atas. Kemudian silahkan lakukan merge cell seperti cara sebelumnya. Anda hanya perlu memilih Merge Cells. Berikut hasilnya:

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Benar bukan ? Range A1:C4 berubah menjadi 1 Cell. Dan ini berbeda dengan Merge Across. SErta Alignment (perataan tulisan) tidak berubah. Dan ini juga berbeda dengan fitur Merge and Center.

Lalu bagaimana cara memisahkan cell yang sudah tergabung (kembalikan seperi semula) ? Anda bisa menggunakan fitur unmerge cells.

Cara Unmerge Cells

Fitur Unmerge Cells berfungsi untuk memisahkan cell yang sudah tergabung (merged) menjadi seperti semula (default).

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu memilih cell yang akan dipisahkan (unmerge). Kemudian klik icon panah kebawah pada Merge & Center dan pilih Unmerge Cell. Jika sudah, Cell akan terpisah kembali seperti semula.

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

BONUS: Alternatif Fitur Merge and Center

Jika fitur Merge and Center di atas belum sesuai dengan kebutuhan Anda, silahkan lihat beberapa alternatif menggabungkan data pada Excel berikut:

#1 Fill Justify

Fitur Fill Justify berguna untuk menggabungkan data dari banyak cell menjadi 1 cell tanpa menghapus data apapun.

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Jika menggunakan Merge and Center, data yang digunakan setelah penggabungan adalah data pada Cell pertama. Sedangkan pada Fill Justify, semua data akan dimasukkan ke dalam cell yang digabungkan.

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Penting! Fitur Fill Justify Excel memiliki aturan penggunaan tersendiri. Selengkapnya silahkan kunjungi Panduan Fill Justify.

#2 Rumus CONCATENATE dan Ampersand (&)

Jika Anda pecinta Rumus dan Fungsi Excel, maka CONCATENATE dan Ampersand (&) bisa menjadi Alternatif terbaik.

Pada dasarnya, Rumus CONCATENATE akan menggabungkan semua data yang termasuk ke dalam argument rumus. Anda bisa menggabungkan data apapun sesuai keinginan.

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Penting! Agar bisa menggunakan Rumus CONCATENATE dan Ampersand (&), silahkan pelajari Panduan Fungsi CONCATENATE. Ada 11+ Contoh.

#3 Rumus TEXTJOIN

Rumus TEXTJOIN bisa Anda gunakan untuk menggabungkan banyak data menjadi 1 cell (khusus pengguna Excel 2019 keatas). Bahkan Rumus ini bisa menggabungkan banyak data berdasarkan kriteria.

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Penting! Silahkan pelajari selengkapnya pada Panduan Fungsi TEXTJOIN.

Kemudian apa lagi yang bisa Anda pelajari tentang Excel ? Masih banyak hal yang menarik. Silahkan gunakan Pintasan Panduan Format Cel Excel berikut atau kunjungi Pusat Panduan Excel M Jurnal.

Pintasan Panduan Format Cell Excel

  1. Format Cells: Mengubah satuan Angka tanpa mengubah nilainya (Misalnya, 1.500 menjadi Rp 1.500 tanda rumus dll).
  2. Decimal Place: Cara pembulatan angka dan mengubah jumlah angka di belakang koma tanpa mengubah nilainya.
  3. Date and Time Formats: Cara menggunakan Format Tanggal dan Waktu.
  4. Fractions: Cara memasukkan nilai Pecahan di Excel.
  5. Currency vs Accounting: Perbedaan format mata uang dan format akuntansi.
  6. Text to Numbers: Cara mengubah Format Teks menjadi Format Angka dan Sebaliknya + Contoh Fungsi VALUE dan TEXT.
  7. Format Painter: Cara menyalin format di satu Cell / Range ke Cell / Range lainnya dengan mudah.
  8. Themes: Mengganti themes Excel serta membuat, menyimpan dan menggunakan tema custom.
  9. Wrap Text: Menampilkan Teks (yang panjang) ke beberapa Row dalam 1 Cell. (Sering digunakan dalam teks yang panjang pada Column sempit).
  10. Merge Cells: (Anda Disini).
  11. Superscript, Subscript, and Strikethrough: Cara membuat Superskrip (seperti 102) dan Subskrip (seperti H20) dan Strikethrough / text dengan tanda coret (seperti ini).
  12. Check Mark: Cara menambahkan tanda centang (seperti ✔) di Excel.
  13. Border: Cara membuat dan menghilangkan garis seperti membuat garis tabel dengan Border.

Note: Saya menyusun Pusat Panduan Belajar Microsoft Excel menjadi 4 Level (Dasar, Rumus / Fungsi, Analisis Data, dan VBA). Setiap Level memiliki BAB dan SUB-BAB yang bisa Anda pelajari. Silahkan gunakan Pintasan Pusat Panduan Microsoft Excel berikut:

Dasar Excel
(Anda di level ini)

Rumus / Fungsi
(View)

Analisis Data
(VIEW)

VBA / Macro
(view)

List Artikel Terbaru

   

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?
1

×

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

"Hidup ini singkat - bermimpilah yang besar dan wujudkan impianmu di tahun 2022 sebaik- baiknya!"

   

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

×

       

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

           

Apakah Panduan ini Membantu Menyelesaikan Permasalahan Anda ?

Langkah langkah penggabungan cell pada microsoft excel?

Traktir Saya secangkir kopi supaya kuat begadang untuk membuat konten-konten Panduan yang berkualitas dan membantu menyelesaikan permasalahan Anda.

Langkah

Menggabungkan teks dari dua sel atau lebih ke dalam satu sel.
Pilih sel tempat Anda ingin meletakkan data gabungan..
Ketik = dan pilih sel pertama yang ingin Anda gabungkan..
Ketik & dan gunakan tanda kutip dengan spasi yang diapit..
Pilih sel berikutnya yang ingin Anda gabungkan dan tekan enter..

Jelaskan langkah menggabungkan cell pada tabel?

Dalam tabel, seret penunjuk di sepanjang sel yang ingin Anda gabungkan. Klik tab Tata Letak . Dalam grup Gabungkan , klik Gabungkan Sel.

Bagaimana cara untuk menggabungkan beberapa cell menjadi satu cell?

Menggunakan symbol Ampersand '&'.
Buka dokumen yang akan diedit..
Pilih cell kosong untuk menempatkan data gabungan cell..
Ketik = dan klik cell pertama yang akan digabungkan..
Ketik & dan simbol “ lalu spasi..
Ketik simbol “ dan & lalu klik cell yang akan digabungkan berikutnya..