Keliling sebuah lingkaran adalah 154 cm Berapakah jari-jari lingkaran tersebut?

Jakarta -

Cara menghitung keliling lingkaran bisa dilakukan dengan sebuah rumus yang telah diketahui panjang jari-jari atau diameter lingkarannya. Seperti apa rumus keliling lingkaran?

Sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD), sudah diajarkan cara menghitung bangun datar termasuk lingkaran. Mulai dari menghitung luas, jari-jari, diameter bahkan keliling lingkaran.

Lantas seperti apa contoh dan pembahasannya? Berikut ini penjelasan rumus-rumus lingkaran beserta cara menghitung keliling lingkaran.

Baca juga: Rumus Luas Lingkaran, Contoh Soal dan Penjelasannya

Rumus-Rumus Lingkaran

Berikut ini rumus lingkaran yang terdiri dari rumus luas lingkaran, diameter lingkaran, jari-jari lingkaran, dan keliling lingkaran, dikutip dari buku "Rumus Lengkap Matematika SD" oleh Drs. Faturochman.

1) Rumus luas lingkaran

L = πr2 atau π x r x r

Keterangan:

L = luas lingkaran

π = 22/7 atau 3,14

r = jari-jari lingkaran


2) Rumus diameter lingkaran

d = 2 x jari-jari = 2r


Keterangan:

d = diameter lingkaran

r = jari-jari lingkaran


3) Rumus jari-jari lingkaran

r = ½ x d


Keterangan:

d = diameter lingkaran

r = jari-jari lingkaran

Baca juga: Cara Jitu Menghapal Rumus Matematika dengan Cepat, Kamu Wajib Tahu!


4) Rumus keliling lingkaran


K = 2 x π x r = 2πr


Keterangan:

K = keliling lingkaran

π = 22/7 atau 3,14

r = jari-jari lingkaran


Selain menggunakan rumus di atas, bisa juga menghitung lingkaran dengan rumus lain yakni:


K = π x d


Keterangan:

K = keliling lingkaran

π = 22/7 atau 3,14

d = diameter lingkaran


Cara menghitung keliling lingkaran

Berikut ini contoh soal keliling lingkaran yang dikutip dari buku "Belajar Menghitung keliling Lingkaran" oleh Rifa'atul Mahmudah.


1) Suatu lingkaran mempunyai diameter 12 cm. Berapakah keliling lingkaran tersebut?


A. 37,68 cm

B. 36,78 cm

C. 3,68 cm

D. 36,8 cm

E. 376,8 cm


Pembahasan:

d = 12 cm

d = 2 x r

r = 12/2 = 6 cm


Cara menghitung keliling lingkaran

K = 2 x π x r

= 2 x 3,14 x 6

= 37,68 cm


Jawaban A.


Untuk menentukan nilai π menggunakan 22/7 atau 3,14 bisa dilihat dari bilangan jari-jarinya. Apabila bilangan jari-jari yang diketahui adalah kelipatan 7 maka menggunakan 22/7. Apabila bukan kelipatan 7 maka menggunakan 3,14.


2) Sebuah roda mempunyai jari-jari 50 cm. Berapa keliling roda tersebut?


A. 31,4 cm

B. 3,14 cm

C. 314 cm

D. 62,8 cm

E. 628 cm


pembahasan:

jari-jari (r) = 50 cm

Baca juga: Bagaimana Cara Menghitung Volume Kerucut?


Cara menghitung keliling lingkaran

K = 2 x π x r

= 2 x 3,14 x 50

= 314 cm


Jawaban yang tepat adalah C.


Itulah rumus lingkaran beserta contoh dan cara menghitung keliling lingkaran. Selamat belajar detikers!



Simak Video "Waspada Omicron, Epidemiolog Imbau Anak Sekolah di Rumah hingga Maret"

(erd/erd)

Video

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA