Carilah naskah pidato dari internet kemudian jelaskan maksud dari isi pidato tersebut

Lihat Foto

ANTARA FOTO/HO/KEMENLU

Presiden Joko Widodo menyampaikan pidato untuk ditayangkan dalam Sidang Majelis Umum ke-75 PBB secara virtual di Istana Bogor, Jawa Barat, Rabu (23/9/2020). Dalam pidatonya Presiden Joko Widodo mengajak pemimpin dunia untuk bersatu dan bekerja sama dalam menghadapi pandemi Covid-19.

KOMPAS.com - Pidato dilakukan untuk mencapai tujuan tertentu yang diinginkan penulis. Dalam proses pembuatannya, ada tiga unsur atau struktur yang harus dipenuhi.

Mengutip dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), berikut adalah struktur teks pidato:

Pembukaan atau pendahuluan 

Susunan yang pertama adalah pendahuluan. Sebelum menyampaikan isi pidato, orator atau juru pidato harus mengucapkan salam pembuka, ucapan terima kasih serta beberapa hal lainnya.

Salam pembuka digunakan untuk membuka pidato sekaligus menyampaikan sambutan kepada pendengar. Contohnya:

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua, Shalom, Om Swastiastu, Namo Buddhaya, Salam Kebajikan.

Setelah menyampaikan salam pembuka, orator mulai menyapa pendengar atau tamu undangan. Biasanya dimulai dari tamu yang memiliki jabatan tinggi Contohnya:

Yang saya hormati Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Depok. Terima kasih atas kesempatannya untuk menghadiri acara ini. Yang saya hormati seluruh guru dan karyawan SMP Negeri 1 Depok serta teman-teman saya, terima kasih atas kesempatannya untuk datang di acara ini.

Baca juga: Pengertian dan Ciri-ciri Pidato

Ucapan ini berisikan ucapan terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa. Contohnya:

Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat dan rahmat-Nya kita bisa berkumpul di sini dalam keadaan sehat walafiat.

Isi pidato 

Struktur yang kedua adalah isi atau inti dari pidato yang akan disampaikan. Isi pidato ini bersifat relatif karena disesuaikan dengan tema serta target pendengarnya. Contohnya:

Contoh Teks Pidato Singkat Terbaru dan Terlengkap untuk Topik apapun

Bagi setiap orang berpidato bukanlah perkara yang mudah. Jika Anda sudah terbiasa melakukan pidato di depan orang banyak maka sudah pasti Anda dapat menguasai panggung serta dapat membuat pidato tanpa teks. Namun lain halnya dengan orang yang baru pertama kali dan tidak terbiasa berpidato di depan orang banyak. Hal pertama yang dirasakan pastilah gugup dan takut untuk berbicara didepan umum. Untuk meminimalisir kesalahan maka Anda harus membawa teks pidato agar tidak terbata-bata atau bahkan lupa dengan pidato yang akan disampaikan.

Terkadang masih ada orang yang tidak tahu bagaimana cara membuat pidato dengan baik sesuai dengan format dan kaidah kebahasaannya. Alhasil mereka menggunakan bahasa dan format yang mereka ketahui saja tanpa mengetahui benar atau tidaknya teks pidato tersebut. Hal tersebut mungkin tidak terlalu diperhatikan oleh penonton yang menyaksikan pidato Anda, namun seharusnya kesalahan tersebut dapat dihindari dengan cara mengetahui bagaimana cara menulis teks pidato yang baik dan benar.

Pidato yang baik yaitu menyesuaikan dengan acara yang diselenggarakan. Tidak terdapat perbedaan pada struktur pidato di setiap acara, hanya dibedakan isinya saja. Agar Anda lebih mengetahui dan paham mengenai teks pidato, ada baiknya untuk membaca penjelasan dibawah ini. Akan terdapat penjelasan mengenai pengertian pidato, struktur teks pidato, contoh pidato yang benar. 

Pengertian Pidato

Secara umum pengertian pidato adalah suatu bentuk kreatifitas untuk mengungkapkan kata hati atau menyampaikan suatu informasi kepada suatu kelompok tertentu dalam suatu wadah tertentu. Sedangkan pengertian pidato singkat merupakan sebuah kegiatan berbicara di depan umum atau berorasi untuk mengemukakan pendapat, atau memberikan gambaran terkait suatu hal. Pidato singkat pada umumnya dibawakan oleh seorang yang memberikan orasi serta pernyataan tentang suatu hal/peristiwa yg penting dan patut diperbincangkan. Pembacaan pidato singkat biasanya terdapat pada pembukaan dan penutupan suatu acara resmi. Terdapat pidato kenegaraan dan pidato keagamaan yang dibawakan oleh orang yang ahli dibidang tersebut.

Tujuan Pidato

Pidato memiliki sebuah makna atau tujuan atau inti pesan yang ingin disampaikan kepada seluruh pendengar. Baik berupa ucapan terimakasih, sambutan, maupun pidato bahasa Indonesia dengan tema tertentu. Tujuan lain dari pidato adalah menyampaikan informasi yang baik bagi para pendengar, menyampaikan sebuah ide tertentu atau saran yang membangun dan berarah kepada suatu hal yang positif. Serta terdapat juga pidato yang bertujuan untuk berisi suatu ajakan dan himbauan untuk melakukan sesuatu. Jarang sekali ditemui sebuah pidato dengan tema yang kurang baik dan mengajak untuk berbuat keburukan.

Metode Pidato

Tidak sembarang teknik yang digunakan pada saat berpidato di depan umum. Terdapat beberapa metode yang digunakan orang saat berpidato. Berikut metode yang biasa digunakan pada saat berpidato :

  • Impromptu yaitu metode berpidato yang serta merta tanpa adanya persiapan
  • Memoriter yaitu metode berpidato dengan menghafalkan naskah pidato persuasif terlebih dahulu.
  • Naskah yaitu metode berpidato dengan membacakan teks/naskah pidato persuasif .
  • Ekstemporan yaitu metode berpidato dengan terlebih dahulu menyiapkan garis-garis besar konsep pidato persuasif yang akan disampaikan.

Bahasa yang Digunakan Saat Berpidato

Kata yang diucapkan dalam berpidato juga harus runtut dan tersusun dengan rapi agar mudah dipahami maknanya dan maksud dari pesan yang ingin disampaikan dari orang yang melakukan pidato bahasa Indonesia kepada pendengar. Jika dalam berpidato terdapat banyak pengulangan kata yang berlebihan dan tersendat-sendat dalam berpidato, tentu pidato bahasa Indonesia tersebut akan terdengar kurang menarik. Sebaiknya dalam berpidato bahasa Indonesia, gunakanlah bahasa baku dan jangan terlalu banyak dilakukan pengulangan kata yang berlebihan. Susun kata-kata pidato Anda dengan runtut dan baik agar pesan yang ingin disampaikan tersampaikan dengan baik dan tidak terjadi kesalahpahaman maksud dari pemberi pesan dengan penerima pesan atau orang yang berpidato dengan orang yang mendengarkan pidato.

Struktur Teks Pidato

Agar lebih mengetahui bagaimana menyusun teks pidato dengan benar. Pastinya haruslah mengetahui susunan struktur teks pidato. Jika sudah mengetahui struktur pidato maka hanya tinggal menyusun kata-kata yang baik dengan bahasa yang tepat. Berikut merupakan struktur teks pidato yang benar :

Struktur pertama yang terdapat pada teks pidato adalah pembukaan. Pada bagian pembukaan, terdapat salam pembuka. Salam pembuka pasti terletak pada bagian awal teks pidato yang menjadi awalan atau pembukaan pidato.

Contoh salam pembuka:

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Selamat pagi, salam sejahtera bagi kita semua siswa dan guru SMA 2 Malang.

Bagian selanjutnya dalam pembukaan adalah ucapan penghormatan. Biasanya ucapan penghormatan dimulai dari penyebutan orang dengan jabatan tertinggi yang hadir dalam kegiatan pidato. Misalnya, jika pidato dilakukan di sekolah ucapan penghormatan dapat dimulai dari penyebutan kepala sekolah yang memiliki jabatan tertinggi di sekolah, kemudian bapak dan ibu guru pengajar, dan terakhir teman-teman yang hadir.

Contoh ucapan penghormatan:

Yang saya hormati, Ibu Kepala SMA 2 Malang, Ibu Hayarni S.Pd. Yang saya hormati, bapak dan ibu guru beserta staf SMA 2 Malang, dan juga teman-teman seperjuangan saya yang saya cintai.

Bagian pembukaan selanjutnya adalah ucapan syukur. Pada bagian ini, biasanya orator (orang yang berpidato) mengucapkan syukur karena dapat hadir dan berkumpul dengan para pendengar yang datang.

Contoh ucapan syukur:

Puji dan syukur kita panjat kan kehadirat Allah SWT karena telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya sehingga kita dapat hadir dan berkumpul di sini. Tak lupa, salawat serta salam kita sampaikan kepada nabi besar Nabi Muhammad SAW. Tidak lupa juga para sahabatnya serta kita umatnya di akhir zaman.

Struktur yang kedua setelah pembukaan adalah isi pidato. Pada bagian isi pidato, pembicara akan menyampaikan inti dari topik pidato yang disampaikan.

Contoh isi pidato:

Pada kesempatan kali ini, saya akan menyampaikan pidato tentang manfaat teknologi. Pada era ini, sudah banyak teknologi – teknologi canggih yang diciptakan untuk mempermudah cara hidup kita di zaman ini. Dengan kecanggihannya, kita dapat mempersingkat waktu dan mempercepat penyelesaian kerja. Namun, tetap ada yang menerima dan merespon secara negatif dengan berbagai alasan. Seperti dengan alasan teknologi – teknologi yang sudah ada secara tidak langsung telah menyingkirkan budaya – budaya sehari – hari yang telah ada.

Hadirin sekalian, sebenarnya banyak manfaat yang telah dan akan kita dapatkan dengan penggunaan teknologi – teknologi. Sebagai contoh, kita dapat berkomunikasi dengan kerabat atau keluarga kita di tempat yang jauh dengan menggunakan telepon genggam. Kita juga dapat mempermudah hal dalam urusan rumah tangga, seperti mencuci baju dengan mesin cuci ataupun memasak nasi dengan penanak nasi listrik atau biasa disebut rice cooker. Bahkan internet pun sudah sangat akrab dengan kehidupan sehari – hari kita. Biasanya dimanfaatkan untuk dimanfaatkan untuk mencari informasi atau menghilangkan penat, seperti bermain permainan yang disediakan internet.

Pada kutipan teks di atas, dapat kita lihat bahwa kedua paragraf tadi sudah masuk ke dalam hal penting yang ingin disampaikan, yaitu mengenai manfaat teknologi.

Struktur terakhir adalah penutup. Pada bagian penutup akan disampaikan kesimpulan tentang topik utama pidato. Terkadang, pembicara juga akan menyampaikan saran-saran untuk orang lain.

Contoh penutup:

Baik buruknya teknologi itu sendiri, bergantung kepada orang yang memanfaatkannya. Saya berharap, kita dapat memanfaatkan teknologi itu sesuai dengan manfaat dan tujuan teknologi itu sendiri dibuat. Supaya tidak terjadi penyalahgunaan yang dapat merugikan kita sendiri dan orang lain.

Demikian pidato ini saya sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi kita semua. Mohon maaf bila ada salah kata. Wabillahi Taufiq walhidayah. Assalammualaikum Wr. Wb.

Baca Juga Cara Membuat Pidato Perpisahan Sekolah dan Contohnya

Contoh Teks Pidato

Teks pidato haruslah sesuai tema yang dibahas pada acara yang diselenggarakan. Jangan sampai tema dari pidato melenceng dari tema acara. Terdapat beberapa tema pidato yang sering digunakan yaitu :

  • Pidato Tentang Perpisahan Sekolah
Assalamu’alaikum wr.wb

Bismillahirrahmanirrahim, wassholatu wassalamu ‘ala asrofil anbiyaI walmursalin, wa’ala alihi wasohbihi ajma’in, robbis rohli sodri wayasirli amri wahlul ‘uqdatam millisani yafqohu qouli

Yang saya hormati Bapak Parmin, S.Pd.SD selaku kepala SD Negeri 2 Karanganyar, yang saya hormati bapak dan Ibu guru SD Negeri 2 Karanganyar, teman-temanku dari kelas satu sampai kelas enam yang saya sayangi dan saya banggakan.

Yang pertama, mari kita memanjat kan puji syukur kehadiran Ilahi robbi yang telah memberikan murahan rahmat taufik dan hidayah Nya, sehingga kita dapat berkumpul dan bertatap muka di pagi yang cerah ini dalam rangka perpisahan kelas VI SD Negeri 2 Karanganyar tahun pelajaran 2018/2019 tanpa suatu halangan apapun. Amin

Selanjutnya, sholawat serta salam tetap tercurahkan kepada nabi akhir zaman, junjungan kita nabi agung Muhammad SAW sebagai suri tauladan yang telah membawa kita dari zaman kebodohan ke dalam zaman yang penuh dengan ilmu pengetahuan seperti sekarang ini. Semoga kita semua merupakan umat nabi yang kelak akan mendapatkan pertolongan dan syafaatnya di yaumul akhir. Amin.

Perkenankan saya berdiri di sini untuk menyampaikan pidato bahasa Indonesia saya mewakili rekan-rekan kelas VII.

Hadirin yang saya hormati,

Tidak terasa waktu berjalan dengan sangat cepat. Baru kemarin rasanya kami datang untuk menimba ilmu di sekolah kita yang tercinta ini, ternyata waktu sudah akan memisahkan kita.

Kami masih ingat saat datang ke sini dalam keadaan yang belum bisa menulis dan membaca, belum mengerti banyak hal, belum tau apa-apa, dengan kesabaran, keuletan dan kasih sayang bapak dan ibu guru dalam mendidik kami, sehingga kami menjadi insan yang lebih berpengetahuan dan lebih bermanfaat dari sebelumnya.

Siapalah kami tanpa didikan dari bapak dan ibu guru, bagaimana jadinya kami tanpa kesabaran dan kasih sayang bapak dan ibu guru, bagaimana suramnya masa depan kami tanpa ilmu pengetahuan yang telah bapak ibu guru.

Hadirin yang berbahagia,

Tidak terasa waktu yang jalan dengan sangat cepat, hingga sampai pada waktunya kita telah selesai menimba ilmu di sekolah tercinta ini. Terimakasih yang setulus-tulusnya dan tiada tara kami sampaikan kepada bapak dan ibu guru. Atas ilmu yang telah diberikan, atas petuah-petuah-petuah bijak yang telah disampaikan, atas kasih sayang yang sangat lembut dalam mendidik kami.

Kami tidak bisa membalas apapun dari jasa yang telah bapak dan ibu guru berikan. Hanya doa setulus hati selalu kami panjatkan, semoga perjuangan bapak ibu guru dalam mendidik kami selalu mendapat ridho dari Allah SWT. Semoga Allah memberikan balasan yang setimpal kepada bapak dan ibu guru.

Doakan kami, semoga ilmu yang bapak ibu guru berikan, dapat bermanfaat untuk hidup kami ke depan. Doakan kami, agar diberi kemudahan untuk dapat melanjutkan perjuangan menimba ilmu di jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Doakan kami, agar mampu meraih cita-cita menjadi kebanggaan nusa, bangsa dan agama kami. Doakan kami, agar mampu mewujudkan harapan orang tua dan guru-guru kami.

Hadirin yang saya hormati,

Tidak lupa kepada adik-adik kelas satu sampai kelas lima. Kami hanya berpesan, lanjutkan prestasi kalian. Bawa nama baik sekolah tercinta kita ini dan jadilah kebanggaan untuk orang tua dan guru kita.

Berat hati ini mengungkapkan sebuah kata perpisahan, setelah lamanya enam tahun kita berbagi suka, tawa dan candaan bersama. Adakalanya kakak kelasmu melakukan suatu kesalahan, mohon untuk dimaafkan. Semoga kita selalu dipermudah untuk menuju ridhonya.

Saya mewakili rekan-rekan kelas enam, memohon maaf terutama kepada bapak dan ibu guru atas kenakalan kami, ketidaksopanan kami, dan segenap sikap dan sifat yang kerap kali menguji kesabaran bapak dan ibu guru. Kami memohon maaf juga kepada adik-adik kelas satu sampai kelas lima bahwa selama kita bersama belum bisa menjadi contoh baik untuk adik-adik.

Semoga di lain kesempatan kita bertemu dalam keadaan yang lebih baik, semoga kelak kami dapat membawa nama baik sekolah ini, dan semoga kelak dipertemukan kembali dalam keadaan yang sukses di dunia dan dikumpulkan sebagai orang-orang yang beruntung di akhirat. Amin

Hadirin yang berbahagia,

Kiranya cukup sekian pidato bahasa Indonesia yang dapat saya sampaikan sebagai perwakilan rekan-rekan kelas enam. Jika banyak kesalahan tutur kata yang kurang berkenan, saya mohon maaf yang setulus-tulusnya. Semoga ada sedikit manfaat untuk kita semua. Salam sukses untuk SD Negeri 2 Karanganyar! Saya akhiri, wabillahi taufiq wal hidayah,

Wassalamu’alaikum wr. wb

Assalamu’alaikum Wr Wb

Yang terhormat kepala sekolah, Bapak/Ibu Guru dan staf Tata Usaha

serta siswa-siswi yang saya cintai

Di siang hari ini, marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan nikmatNya sehingga kita dapat berkumpul disini dengan keadaan sehat jasmani maupun rohani.

Seperti yang telah kita ketahui bahwa negara kita telah menemukan fakta baru yakni jumlah pengguna narkoba yang begitu besar. Karena lemahnya penegakan hukum di Indonesia para pengedar internasional dapat bekerja sama dengan warga negara Indonesia secara leluasa untuk menyebarkan obat-obat terlarang ini di negara kita. Penyalahgunaan Narkotika dan zat aditif sejenis ini tentu membawa dampak yang luas dan kompleks bagi kita semua. Salah satu contoh dampaknya antara lain perubahan perilaku, gangguan kesehatan, menurunnya produktivitas kerja secara drastis, kriminalitas dan tindak kekerasan lainnya.

Namun, Bapak/Ibu serta siswa-siswi sekalian, sebenarnya penyalahgunaan narkoba ini dapat sama-sama kita cegah melalui program-program yang telah banyak diadakan oleh pemerintah maupun lembaga sosial dan kelompok-kelompok sosial. Program ini seperti mengikuti kegiatan-kegiatan sosial, tidak bergaul dengan pengguna atau pengedar narkoba, tidak mudah terpengaruh ajakan atau rayuan untuk menggunakan narkoba. Karena remaja lebih mudah dan rentan untuk mencoba-coba suatu hal yang baru, pengguna narkoba di negara kita pun didominasi oleh para remaja dan anak sekolah.

Selain kegiatan-kegiatan sebelumnya yang sudah saya sebutkan, sebenarnya pihak sekolah juga telah sering memberikan penyuluhan kepada para siswa tentang bahaya dan akibat dari penyalahgunaan narkoba melalui Guru BP,  kemudian melalui diskusi yang melibatkan para siswa dalam perencanaan untuk intervensi serta seminar-seminar pencegahan penyalahgunaan narkoba di sekolah. Program lain yang cukup penting adalah program waspada Narkotika dengan cara mengenali ciri-ciri siswa yang menggunakan narkoba, mewaspadai adanya tamu yang tak dikenal atau pengedar, melakukan razia dadakan.

Biasanya pengedar maupun pemakai di sekolahh telah paham betul program-program disekolah untuk pencegahan pengguna atau pemakai di sekolah, mereka tentu saja mengantisipasinya dengan sebaik yang mereka bisa. Sepintar apapun kiat mereka, ibarat sepandai-pandai tupai melompat, akhirnya jatuh juga. Jurus-jurus jitu menghindari deteksi sekolah memang mereka kuasai, tapi mengingat sifat narkoba yang adiktif dan menuntut dosis yang lebih tinggi maka disiplin cara aman akan terkuak juga

Untuk itu marilah kita hindari dan jauhi serta ikut memberantas penggunaan narkoba. Sekian pidato yang dapat saya sampaikan pada siang hari ini, apabila ada kesalahan dalam bertutur kata, saya mohon maaf. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb

  • Pidato Tentang Kebersihan
Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Pada kesempatan yang baik ini marilah kita panjat kan puji syukur kehadirat Allah SWT yang mana telah memberikan nikmat dan hidayahnya kepada kita sehingga bisa berkumpul dalam keadaan sehat pada hari ini.

Hadirin yang saya hormati,

Pidato yang akan saya sampaikan kali ini menerangkan menjaga kebersihan. Allah SWT sangat mencintai orang yang bersih dan suka membersih kan segala sesuatu yang ada padanya. Jadi marilah kita mulai menjaga kebersihan demi terciptanya keselamatan dan kebaikan untuk diri kita mahupun orang lain.

Hadirin sekalian,

Jika kita menjaga kebersihan lalu ditiru oleh anak-anak kita dan orang-orang dekat kita maka kita pun akan mendapat manfaatnya, oleh karenanya mari ajarkan sedini mungkin terhadap anak-anak tentang pentingnya menjaga kebersihan agar kelak mereka menjadi anak yang sehat, cerdas dan suka berbuat kebaikan.

Dengan mengajarkan menjaga kebersihan kepada anak-anak, diharapkan mereka bisa mandiri dan terbiasa mengatasi hal-hal yang sulit untuk diselesaikan, seperti kita ketahui di masa sekarang masih banyak orang-orang yang tidak peduli dengan kebersihan lingkungan dan membiarkannya menjadi kotor.

Hadirin yang berbahagia,

Demikianlah pidato singkat yang bisa saya sampaikan, mudah-mudahan apa yang sudah saya sampaikan bermanfaat dan dapat dilaksanakan, akhir kata saya ucapkan terimakasih atas perhatiannya.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Kesimpulan dan Penutup

Contoh-contoh diatas dapat dijadikan sebagai referensi saat menulis teks pidato agar Anda dapat menuliskan teks pidato dengan baik. Hal yang membedakan dari pidato adalah isi dari teks tersebut. Dengan adanya tema yang beragam menjadikan isi teks pidato juga berbeda-beda. Misalkan pada saat perpisahan sekolah pastinya isi teks pidato nya berbeda tentang bahaya narkoba. Serta penyampaian yang berbeda dari setiap orator sesuai dengan teks pidato yang dibaca.

Penyesuaian dengan tema sangatlah penting agar pidato yang dibacakan dapat ditangkap dengan baik oleh pendengar. Untuk gaya berbicara dan sikap yang baik saat berpidato dapat diambil contoh yaitu Ir. Soekarno. Beliau merupakan orator yang handal dan patut dicontoh. Perbanyaklah melakukan pengalam berpidato agar melatih kemampuan Anda. 

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA