Cara menggunakan pythonanywhere django

Ada beberapa webhosting yang dapat digunakan untuk deploying aplikais web dengan menggunakan bahasa Python, salah satu yang terkenal adalah menggunakan website pythonanywhere.

Berikut saya share bagaimana cara mendeploy web berbasis python Flask dengan menggunakan webhosting pythonanywhere.


  • Menuju menu Console dan pilih Bash. Kemudian buat virtual environment untuk Flask applicatioan: dengan perintah mkvirtualenv <nm_vitrtualenv> atau virtualenv <nm_vitrtualenv>. 

          $ mkvirtualenv --python=/usr/bin/python3.4 deploy  <enter>



  • Kemudian install aplikasi web Flask


  • Kemudian menuju menu Files, dan tambahkan folder deploy


  • Sebelumnya buat file "myflask.py" dengan isi 

          from flask import Flask


      app = Flask(__name__)


      @app.route('/')

      def index():

  return '<h1>Deployed!</h1>'

      if __name__ == '__main__':

  app.run()

  • Dalam folder deploy yang sudang dibuat sebelumnya upload file myflask.py

  • Kemudian pindah ke menu Web, dan jika belum ada aplikasi web (pertama kali), klik button a new web app 


  • kemudian pilih manual configuration dan selanjutnya pilih Python 3.4, kemudian klik next


  • Selanjutnya kita mencoba melihat hasil deploy aplikasi Flask kita. misal saya buat dalam tahap sebelumnya wawanhn.pythonanywhere.com maka dihasilkan seperti dibawah ini. Tampilan dibawah karena kita belum set path dari virtual enviroment kita

  • Selanjutnya cari bagian Virtualenv:  disebelah bawah dan set  ke folder deploy


  • Selanjutnya ada perubahan pada file /var/www/wawanhn_pythonanywhere_com_wsgi.py pada bagian Code: lakukan perubahan pada file tersebut dengan mengaktifkan perintah untuk aplikasi Flask dan setelah selesai klik save.

  • Kemudian lihat hasilnya di wawanhn.pythonanywhere.com refresh.


Demikian tulisan sederhana ini selamat mencoba...



Sekarang aplikasi web tidak dibatasi PHP saja, beberapa bahasa pemrograman lain ikut naik pamornya seperti Ruby, Python dan Go. Masalahnya untuk mencari hosting untuk WebApps berbasis selain PHO lebih sulit dan relatif lebih mahal. Biasanya para developer terpaksa membeli VPS untuk disetup sendiri atau menggunakan hosting berbasis PaaS (Platform as a Service) seperti Heroku. Tapi kalau hanya untuk membuat satu aplikasi Python saja kita tidak perlu menyibukkan diri dengan setting platform karena ada PythonAnywhere.

PythonAnywhere adalah sebuah IDE (Integrated Development Environment) dan hosting untuk aplikasi dengan bahasa Python. Kalau anda sebagai pemula atau hanya ingin mencoba deploy aplikasi Python anda di internet bisa memanfaatkan hosting gratis dari layanan ini. Anda cukup mengakses website PythonAnywhere dan klik “Start coding Python online in less than a minute!”.

Anda akan dialihkan ke halaman harga hosting PythonAnywhere, langsung pilih saja “Create a Beginner account” untuk membuat hosting Python gratis.

Fitur yang akan anda dapatkan adalah alamat aplikasi anda berada pada subdomain dari pythonanywhere.com, satu web apps per akun, console Python, Bash dan MySQL, integrasi DropBox, penjadwalan tugas seperti cron, penggunaan CPU secara maksimal selama 100 detik, kuota bandwidth yang mencukupi dan jatah penyimpanan file sebesar 500MB.

Setelah mendaftarkan akun di Python Anywhere anda akan bisa membuat aplikasi web langsung dari akun GitHub anda atau secara manual dengan console Python.

Klik Consoles untuk membuka console Python dengan berbegai versi, MySQL atau Bash.

Files digunakan untuk manajemen file yang anda upload atau bisa anda sinkronkan dengan akun DropBox anda.

Web berguna untuk melihat web apps yang telah dibuat, dalam gambar masih kosong.

Schedule untuk membuat tugas yang terjadwal.

Databases untuk melihat database yang telah anda buat.

Web Apps Python anda bisa diakses dari publik melalui username.pythonanywhere.com jadi jangan sampai salah ingat. Dari penjelasan singkat dapat disimpulkan bahwa PythonAnywhere menawarkan fitur yang cukup lengkap dan memudahkan untuk mendevelop aplikasi berbasis Python bahkan untuk versi gratisnya. Silahkan dicoba terlebih dahulu untuk membiasakan diri mengembangkan software menggunakan Python untuk web.

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA