Cara menggunakan import database mysql phpmyadmin

Database MySQL tentu memiliki peranan penting dalam sebuah website, bahkan ada yang menyebutnya bahwa database MySQL ini menjadi komponen utama. Pasalnya setiap informasi yang ada pada website tersebut dikontrol dan disusun dengan baik pada database tersebut. Menggunakan software berbasis web seperti PhpMyAdmin, dapat mempermudah untuk melakukan manipulasi dan import database MySQL yang sudah kamu buat. Sebelum mencari tahu cara mengimport database MySQL di PhpMyAdmin,  ada baiknya kamu mengetahui apa yang dimaksud dengan database MySQL, dan apa sebenarnya PhpMyAdmin itu. Semua hal tersebut dapat kamu ketahui dari rangkuman yang sudah kami buat di bawah ini!

Apa Itu Database MySQL dan Apa Sih PhpMyAdmin?

MySQL adalah salah satu sistem manajemen database terpopuler yang biasanya digunakan untuk menyimpan dan mengatur informasi-informasi yang diperlukan oleh sebuah website. Sistem ini memiliki fasilitas yang dinamakan “MySQL Dump”.

Umumnya fasilitas ini digunakan untuk melakukan backup database, atau digunakan untuk melakukan pemindahan database ke server yang lain. Cara termudah untuk melakukan dumping database MySQL adalah menggunakan phpMyAdmin. Sedangkan PhpMyAdmin adalah sebuah tools yang dibuat menggunakan PHP dan digunakan untuk mempermudah administrasi terhadap database MySQL.

Baca juga: Cara Menghapus Database di PhpMyAdmin

Cara Import Database MySQL di PhpMyAdmin

Berikut adalah langkah-langkah mengimport database MySQL di PhpMyAdmin.

1. Login cPanel Hosting

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah login ke cPanel. Login cPanel dapat melalui https://namadomain/cpanel, sesuai email yang dikirim dari DomaiNesia mengenai Informasi Account Hosting.

2. Memilih phpMyAdmin

Sesudah login berhasil, kamu akan diarahkan ke dashboard cPanel Hosting. Pada form pencarian, ketik “phpmyadmin”. Setelah muncul, klik phpMyAdmin.

3. Siapkan File SQL

Langkah ketiga yaitu cari dan siapkan file SQL yang memiliki ekstensi .sql.

4. Memilih Menu Import di phpMyAdmin

Setelah itu masuk ke dashboard phpMyAdmin. Kamu dapat memilih database mana yang ingin dimasuki file .sql. Database ini nantinya yang akan menyimpan database yang telah di eksport tadi (file .sql). Setelah memilih database, klik Menu Import. Lalu klik Choose File untuk memilih file .sql. Kemudian scroll ke bawah dan klik Go.

Baca juga: Panduan Lengkap phpMyAdmin dan Bagaimana Cara Menggunakannya

5. Import Database Berhasil

Waktu proses import bergantung pada besar file database kamu. Tunggulah sebentar. Jika berhasil, database yang baru saja kamu import akan muncul di list database-mu. Database yang baru dibuat tadi berisikan database dari hasil export. Jadi, kamu tidak perlu takut apabila ada informasi/ data dalam database yang terbuang. Semua telah masuk ke database dengan rapi melalui proses import.

Sebagai catatan, import database phpmyadmin bisa dilakukan selama size .sql tidak lebih dari 50MB. Jika lebih dari 50MB, kamu bisa mengimport databasenya melalui terminal atau SSH.

Demikian cara import database MySQL di phpMyAdmin. Bila kamu ingin membuat sebuah website yang dinamis menggunakan bahasa pemrograman PHP dan ingin mempelajari tentang database MySQL lebih dalam, kamu bisa mengikuti course “Training intensive pemrograman PHP dan database MySQL” di Vocasia. Di sini kamu akan dibimbing oleh mentor professional dan tentu sudah berpengalaman dibidangnya. Selamat mencoba, ya!

Kali ini kami akan mengajak Anda untuk mengetahui cara import database MySQL di phpMyAdmin. Langkah pertama, silakan login ke Panel hosting Anda.

Daftar Isi

MySQL memiliki fasilitas yang dinamakan “MySQL Dump”. Biasanya fasilitas ini digunakan untuk melakukan backup database, atau digunakan untuk melakukan pemindahan database ke server yang lain. Cara termudah untuk melakukan dumping database MySQL adalah menggunakan phpMyAdmin.

phpMyAdmin adalah sebuah tools yang dibuat menggunakan PHP dan digunakan untuk mempermudah administrasi terhadap database MySQL. Berikut adalah langkah-langkah mengimport database dari localhost ke hosting.

Export Database di Localhost

Dalam contoh ini, kami menggunakan phpMyAdmin 4.8.5 pada komputer lokal, langkah-langkahnya:

1. Ketikkan path ke alamat phpMyAdmin pada localhost Anda.

Cara menggunakan import database mysql phpmyadmin

2. Pilih database yang ingin Anda dump. Sebagai contoh adalah database “WordPress”.

3. Jika Anda telah memilih database, maka phpMyAdmin akan menampilkan tabel-tabel yang terdapat pada database tersebut, lalu pilih menu Export.

Cara menggunakan import database mysql phpmyadmin

4. Sekarang Anda berada pada bagian option yang menentukan “Bagaimana cara database Anda akan di dump”.

Cara menggunakan import database mysql phpmyadmin

5. Pilih opsi “Quick” lalu klik “Go”.

Setelah itu file wordpress.sql (nama file biasanya sesuai nama database) akan tersimpan di komputer Anda (didalam folder download browser yang Anda gunakan saat ini).

Cara Import Database phpMyAdmin

Sebelum melakukan import database dari menu “phpMyAdmin” di cPanel, maka Anda harus membuat terlebih dahulu nama database dari menu “MySQL Databases”. Silahkan klik Cara membuat database untuk mengetahui proses pembuatan database di hosting.

1. Setelah membuat nama database silahkan masuk ke menu “phpMyAdmin” yang terdapat pada cPanel.

Cara menggunakan import database mysql phpmyadmin

2. Pilih nama database yang sudah dibuat, lalu pilih menu “Import”.

Cara menggunakan import database mysql phpmyadmin

3. Berikut adalah tampilan dari menu “Import”. Pilih file SQL yang sudah di export dari phpMyAdmin di localhost, misalnya “wordpress.sql” dan klik tombol “Go”.

Cara menggunakan import database mysql phpmyadmin

4. Jika prosesnya berhasil maka akan muncul tampilan berikut ini,

Cara menggunakan import database mysql phpmyadmin

Sampai tahap ini, import database di phpmyadmin telah selesai.

Sebagai catatan, import database phpmyadmin bisa dilakukan selama size .sql tidak lebih dari 50MB. Jika lebih dari 50MB, maka Anda bisa mengimport databasenya melalui terminal atau SSH. Berikut panduannya : Cara import database via SSH

Demikian cara import database di phpMyAdmin. Apabila ada pertanyaan atau kendala dalam upload databasenya, silakan menghubungi support Teknis Rumahweb untuk dibantu  cek.

Langkah langkah menjalankan phpMyAdmin?

Pilihan 2: Cara Membuka phpMyAdmin Tanpa Login cPanel.
Silakan unduh versi terbaru dari phpMyAdmin melalui tautan download phpMyAdmin..
Setelah itu, login ke cPanel dan pilih menu “File Manager”..
Buka direktori public_html kemudian klik menu “Upload”..
Klik tombol Select File dan pilih file phpMyAdmin yang sudah diunduh..

Tuliskan langkah langkah membuat database MySQL dengan menggunakan phpMyAdmin?

Cara Membuat Database MySQL di localhost/phpMyAdmin.
Download dan Install XAMPP..
Aktifkan Apache dan MySQL di XAMPP..
Akses localhost/phpMyAdmin di Browser..
Buat Database MySQL di phpMyAdmin..
Buat Tabel Baru di Database MySQL..
Input Data di Tabel Database MySQL..
Masukkan Project Website di localhost..

Bagaimana cara masuk MySQL?

Untuk membuka MySQL, klik actions start pada bagian Apache dan MySQL. Setelah actions start Apache dan MySQL berubah menjadi stop, selanjutnya buka web browser, masuk ke halaman localhost/phpmypadmin.

Bagaimana cara export data pada phpMyAdmin?

Di phpMyAdmin, klik Export:.
Jika hanya ingin mengekspor file SQL (file SQL dibutuhkan untuk memindahkan database), klik Go:.
Jika ingin mengatur beberapa persyaratan khusus, ubah format atau pilih ekspor hanya sebagian tabel dari database:.
Selesai! Setelah klik Go, salinan database akan terunduh ke komputer..