Cara menggunakan autocomplete javascript vscode

Siapa yang tidak kenal dengan editor baru buatan Microsoft yang satu ini. Microsoft memberinya nama Microsoft Visual Studio atau yang sering kita sebut dengan Visual Studio Code (VS Code).

VS Code sendiri merupakan editor text cross-platform yang tersedia untuk sistem operasi Windows, Linux dan OS X. Target utama dari editor baru ini adalah para developer yang mengembangkan aplikasi berbasis web dengan menggunakan bahasa pemrograman seperti PHP, ASP.NET dan Node.js, akan tetapi tidak cukup sampai disitu. VS Code juga mendukung untuk pengembangan teknologi serupa dengan bahasa pemrograman seperti HTML, CSS, Less, Sass, Phyton hingga JSON. Tidak heran jika VS Code dapat bersaing dengan text editor serupa seperti Sublime Text dan Atom.


Sama seperti text editor yang lain VS Code juga memiliki fitur plugin yang bernama Extensions[*]. Extensions pada VS Code sangat berguna khususnya bagi para developer yang ‘tidak mau ribet’ dalam menyelesaikan projek atau pekerjaanya. Berikut ini beberapa plugin menarik di VS Code menurut saya :

[*] Fitur Extensions dapat diakses pada VS Code dengan menekan tombol   atau dengan shortcut key CTRL/CMD + SHIFT + X pada jendela VS Code.

Visual Studio Code merupakan salah satu text editor yang populer di kalangan web developer karena memiliki banyak fitur dan extensi yang dapat membantu dan mempermudah proses pembuatan web. Berikut ini adalah 10 rekomendasi extension visual studio code yang dapat membantu kamu dalam pembuatan web.

1. Live Server

Live server merupakan extensi yang dapat secara otomatis menampilkan perubahan web ketika kita melakukan perubahan pada code html atau pun css. Extensi ini tentu sangat membantu dalam proses pembuatan web karena kita tidak perlu merefresh browser secara manual.

2. Prettier

Prettier merupakan salah satu extensi yang paling populer di visual studio code karena prettier dapat secara otomatis merapikan dan memformat kode kamu sehingga mudah untuk dibaca. Prettier mensupport berbagai macam bahasa pemrograman termasuk HTML, CSS, JavaScript, TypeScript, Flow dan masih banyak lagi. Prettier sangat cocok bagi kamu yang malas untuk merapikan kode hehe.

3. CSS Peek

CSS Peek merupakan ekstensi wajib bagi kamu frontend developer karena dengan extensi ini kamu dapat mengintip css dari class yang kamu gunakan pada element html tanpa harus membuka file css.

4. Quokka.js

Quokka.js merupakan salah satu extensi visual studio code yang dapat membantu kamu dalam pemrograman javascript. Menggunakan Quokka.js kamu dapat melihat preview hasil dari code javascriptmu secara realtime tanpa harus keluar dari visual studio code.

5. Auto Rename Tag

Sesuai namanya Auto Rename Tag akan secara otomatis  menganti tag apabila salah satu tag pembuka atau tag penutup diubah. Extensi ini akan sangat menghemat waktu kita, karena kita tidak perlu mencari tag pasangan secara manual.

6. Code Runner

Extensi ini berguna untuk menjalankan potongan kode tanpa harus menjalankan seluruh project. Code Runner sangat membantu apabila kita ingin melakukan testing pada kode atau fungsi yang kita tulis sudah berjalan dengan baik atau tidak. Code Runner mendukung banyak bahasa pemrograman seperti  C, C++, Java, JavaScript, PHP, Python, dan masih banyak lagi.

7. indent-rainbow

indent rainbow adalah extensi yang berguna untuk memudahkan kamu jika kode kamu memiliki banyak indentasi karena dengan extensi ini indentasi pada kodemu akan diberi warna berbeda.

8. Polacode

Extensi yang satu ini cocok buat kamu yang sering membagikan screenshot kode, Polacode akan mengubah potongan kodemu kedalam bentuk gambar yang cantik dan siap untuk dibagikan.

9. IntelliSense for CSS class names in HTML

Extensi yang satu ini dapat memberikan rekomendasi nama class dan opsi untuk melakukan auto complete pada saat memberikan class pada element di html. Extensi ini akan memberikan semua rekomendasi nama class sesuai dengan CSS yang ada di file html maupun yang diimport.

10. Live Share

Live Share merupakan ekstensi yang memungkinkan kamu untuk melakukan kolaborasi langsung dari visual studio code. Kamu dapat membagikan link yang dihasilkan oleh live share kepada teman atau anggota tim untuk melakukan kolaborasi secara realtime, kamu juga dapat mengatur siapa saja yang dapat melihat dan mengedit kode dan siapa yang hanya bisa melihat kode.

Baca Juga : 9 Film terbaik yang saya tonton di kala pandemi

11. PHP Intelephense

PHP Intelephense merupakan extensi wajib bagi kamu backend developer yang menggunakan bahasa pemrograman php, karena proses penulisan kode kamu akan jauh lebih mudah dan menyenangkan berkat auto complete yang disediakan oleh extensi PHP Intelephense

Code runner VSCode untuk apa?

6. Code Runner Code Runner sangat membantu apabila kita ingin melakukan testing pada kode atau fungsi yang kita tulis sudah berjalan dengan baik atau tidak. Code Runner mendukung banyak bahasa pemrograman seperti C, C++, Java, JavaScript, PHP, Python, dan masih banyak lagi.

Apa ekstensi JavaScript?

Berkas JavaScript tersebut disimpan dengan ekstensi . js.

VSCode menggunakan bahasa apa?

Visual Studio Code merupakan penyunting kode-sumber yang dapat digunakan untuk beragam bahasa pemrograman, termasuk Java, JavaScript, Go, Node.js, Python dan C++.

Apa itu extension di Visual Studio Code?

Visual Studio Code memberikan kebebasan kepada pengguna fitur-fitur tambahan pilihan yang dapat memperluas kemampuan editor sesuai dengan kebutuhan pengguna.Fitur tambahan ini diberi nama extensions , yang dapat di download dan install secara langsung di editor Visual Studio Code tanpa harus mencari di browser dan ...

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA