Cara mengembalikan video yang terhapus di file Manager

JAKARTA, iNews.id - Cara mengembalikan video yang terhapus sebenarnya tidak sulit. Metode yang digunakan sebenarnya hampir sama seperti cara mengembalikan foto yang terhapus.

Menghapus video secara tidak sengaja bisa menjadi bencana untuk sejumlah orang. Apalagi bila video yang terhapus sangat berguna dan penting untuk orang tersebut.

BACA JUGA:
Google Tingkatkan Fitur Informasi Covid-19 hingga Pencarian Kerja

Bila insinden tidak menyenangkan tersebut menimpa Anda, jangan khawatir. Ada solusi yang dapat Anda lakukan terutama untuk pengguna smartphone berbasis Android.

Seperti apa caranya? Berikut ini cara mengembalikan video yang terhapus di Android menggunakan Google Photos sebagaimana dikutip dari halaman dukungan Google, Kamis (19/11/2020).

BACA JUGA:
Google Photos Akan Berbayar Tahun Depan

Jika Anda menghapus sebuah item dan menginginkannya kembali, periksa tempat sampah Anda untuk melihat apakah ada di sana.

1. Di ponsel atau tablet Android Anda, buka aplikasi Google Photos.

BACA JUGA:
Rayakan Hari Ayah, Google Ajak Pengguna Bikin Kartu Ucapan Digital

2. Di bagian bawah, tap Library lalu Trash Delete.

3. Sentuh dan tahan foto atau video yang ingin Anda pulihkan.

BACA JUGA:
Google Doodle Tampilkan Kreasi Ucapan Selamat Hari Ayah

4. Di bagian bawah, tap Restore. Foto atau video akan dikembalikan: Di aplikasi galeri ponsel Anda atau pustaka Google Photos Anda. Di album mana pun, itu masuk.

Namun, bagaimana jadinya jika item tersebut tidak ada di tempat sampah Anda? Bila ini yang terjadi mungkin item tersebut terhapus secara permanen dari smartphone Anda.

Jika foto atau video yang dihapus tidak ada di sampah, Anda tidak dapat memulihkannya. Anda tidak akan dapat memulihkan foto jika:

- Anda memindahkannya ke sampah lebih dari 60 hari yang lalu.

- Anda memindahkannya ke sampah, lalu mengosongkan sampah Anda.

- Anda menghapusnya secara permanen dari sampah Anda.

- Anda menghapusnya secara permanen dari aplikasi Galeri perangkat Anda, tanpa mencadangkannya terlebih dahulu.

Untuk menemukan dan memulihkan foto dengan mudah, aktifkan pencadangan & sinkronisasi.


Editor : Dini Listiyani

TAG : google android smartphone google photos
Bagikan Artikel:
​ _

Video

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA