Berikut ini yang termasuk tanaman sayuran pada daerah dataran rendah adalah

Jenis Sayuran Berdasarkan Tempat Tumbuhnya

May 17, 2015/0 Comments/in Artikel /by

Penebar Swadaya Group Untuk menanam sayuran di pekarangan, sebaiknya memperhatikan lokasitempat tinggal alias rumah. Hal ini penting diperhatikan karenaketinggian lokasi rumah akan berpengaruh pada tanaman sayur yangditanam. Sebagai contoh, tanaman sayur untuk dataran tinggi ditanam didaerah dataran rendah tentu hasilnya tidak akan sebaik jika ditanam didataran tinggi walaupun memang bisa tumbuh.

Bagi para pecinta tanaman sayur, jenis sayuran yang bisa ditanamdi pekarangan pada dasarnya sangat bebas. Apalagi, bertanam sayur dipekarangan lebih banyak untuk menyalurkan hobi. Meskipun demikian,ada baiknya mengenal jenis tanaman sayur berdasarkan tempattumbuhnya yang ideal.

1. Sayuran dataran rendah
Disebut dataran rendah jika ketinggian permukaan tanah berada padalevel 0600 m di atas permukaan laut (dpl). Adapun jenis tanamansayur yang cocok ditanam di daerah dataran rendah antara lain kangkung,bayam, terung, kacang panjang, dan kecipir.

2. Sayuran dataran tinggi
Sayuran dataran tinggi merupakan sayuran yang dapat tumbuh denganbaik pada ketinggian di atas 600 m di atas permukaan laut. Yang termasuksayuran dataran tinggi antara lain wortel, buncis, kapri, kentang, kubisatau kol, dan selada.

3. Sayuran dataran rendah dan dataran tinggiAda pula jenis sayuran yang dapat tumbuh di berbagai ketinggian, baikdataran tinggi maupun dataran rendah. Tanamannya bisa saja satu jenis,tetapi ada varietas yang khusus untuk ditanam di dataran rendah dan adavarietas untuk dataran tinggi. Bayam, tomat, kol, kangkung, cabai, bawangbakung, pare, selada, sawi, terung, dan kol adalah komoditas sayuran yangmemiliki beberapa varietas yang cocok ditanam di dataran tinggi maupundataran rendah. Sebagai contoh pada tanaman tomat, ada varietas yangkhusus untuk ditanam di dataran tinggi dan ada pula yang cocok untukdataran rendah.

Jenis Sayuran Berdasarkan Tempat Tumbuhnya

Tags: Pertanian, Sayuran
Share this entry
  • Share on Facebook
  • Share on Twitter
  • Share on WhatsApp
  • Share on Pinterest
  • Share on LinkedIn
  • Share on Tumblr
  • Share on Vk
  • Share on Reddit
  • Share by Mail
//www.penebarswadaya.co.id/wp-content/uploads/2015/05/Jenis-Sayuran-Berdasarkan-Tempat-Tumbuhnya.jpg 303 603 Penebar Swadaya //www.penebarswadaya.co.id/wp-content/uploads/2018/07/penebar-swadaya-grup.png Penebar Swadaya2015-05-17 09:42:572015-06-05 14:28:26Jenis Sayuran Berdasarkan Tempat Tumbuhnya

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA