Berapa jam kuliah di Korea Selatan

JAKARTA - Awal tahun biasanya menjadi awal bagi para pelajar untuk merancang rencana kuliah di luar negeri. Baik menggunakan beasiswa atau tidak, salah satu yang terpenting adalah mengetahui jadwal penerimaan mahasiswa baru di kampus tujuan.

Bagi kamu yang ingin kuliah di Korea Selatan, tahun ajaran baru akan dimulai pada Maret. Namun, pada umumnya kampus-kampus di sana membuka pendaftaran bagi mahasiswa baru dua kali setahun, yakni Maret dan September.

Bagi yang ingin masuk mulai Maret, setidaknya kamu harus memasukkan aplikasi pada September sampai November di tahun sebelumnya. Sedangkan mahasiswa yang memasukkan aplikasi pada Mei sampai Juni akan memulai kuliah di bulan September. Di sana, kampus akan libur musim panas pada Juli sampai Agustus dan libur musim dingin pada Desember sampai Januari.

Kemudian, setelah terdaftar di salah satu kampus, para mahasiswa perlu mengurus visa. Dikutip dari Top Universities, mahasiswa internasional membutuhkan visa jenis D-2. Proses pembuatan visa bisa dilakukan di Kedutaan Besar Korea Selatan atau di Kantor Konsulat yang ada di negara masing-masing. Adapun proses ini membutuhkan biaya sekira USD30 (single entry) sampai USD50 (multiple entry) atau Rp398 ribu sampai Rp664 ribu.

Terakhir, adalah terkait bahasa. Mahasiswa internasional akan lebih leluasa dalam berkomunikasi jika mampu menggunakan bahasa Korea. Namun tak usah khawatir, saat ini hampir 25 persen kuliah di kampus Korea diajarkan dalam bahasa Inggris. Meski begitu, mahasiswa diharapkan tetap belajar bahasa Korea untuk bisa memahami kultur dan berkomunikasi dengan penduduk lokal.

(sus)

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA