Bagaimana langkah langkah mengirim foto melalui email?



Bagaimana langkah langkah mengirim foto melalui email?

Mengirim foto, dokumen, video, file, teks, dll lewat email bisa kita lakukan dengan mudah menggunakan akun email yang telah kita miliki. Mengirim file & foto lewat email cukup memudahkan bagi seseorang yang ingin mengirimkan sesuatu kepada rekan, relasi atau keluarga yang tinggal jauh ditempat lain namun tetap terhubung dengan Internet. Proses pengiriman file (teks, foto, audio, video dll) melalui email juga terbilang cukup cepat bahkan hanya hitungan detik, tergantung dari besar kecilnya file yang dikirim. Adapun beberapa macam akun email gratis yang tersedia di Internet antara lain Yahoo, Gmail, msn, AOL, mail.com, Nokia mail, Zoho mail, GMX Mail, dll. Di Indonesia sendiri juga ada penyedia akun email gratis seperti mailTelkomNet, dan Plasa.com. Namun beberapa tahun belakangan sepertinya akun email dari Google (Gmail) dan Yahoo (Ymail) masih menjadi akun email gratis yang paling sering digunakan oleh pengguna Internet.

Sebelum mengirim foto, dokumen, video, file atau teks lewat email, hal pertama yang harus dilakukan adalah membuat akun email Gmail. Kenapa menggunakan Gmail ? Menurut saya pribadi email Gmail sangat mudah dalam penggunaannya. Selain itu Gmail juga sudah mendukung berbagai jenis bahasa di Dunia, salah satunya adalah Bahasa Indonesia. Dari segi keamanan, Gmail bisa dikatakan sangat aman karena mempunyai sistem perlindungan yang canggih dari Google Inc selaku pemilik Gmail. Salah satu bentuk pengamanannya adalah, Anda bisa menambahkan nomor ponsel Anda kedalam akun Gmail, jika Anda aktifitas mencurigakan pada akun email karena kemungkinan email anda dibajak, maka pihak Gmail akan mengirimkan pesan kepada anda untuk merubah kata sandi. Namun bila anda sudah mempunyai akun Gmail, lewatkan step diatas dan langsung Log In kedalam akun Gmail.

CARA MENGIRIM FOTO LEWAT EMAIL


1. Silahkan Log In / Masuk ke akun Gmail dengan mengunjungi  www.gmail.com. Masukkan Alamat email ([email protected]) dan Kata Sandi, kemudian klik Masuk / Log In.

Bagaimana langkah langkah mengirim foto melalui email?


2. Klik TULIS pada menu sebelah kiri di Akun Gmail Anda.

Bagaimana langkah langkah mengirim foto melalui email?


3. Masukkan alamat email tujuan Anda pada kolom "Kepada" (daftar penerima email anda bisa lebih dari satu). Kolom "Subjek" untuk menuliskan judul. Kemudian pilih "Lampirkan File".

Bagaimana langkah langkah mengirim foto melalui email?


4. Cari foto / gambar yang ingin dikirim pada Komputer / Flasdisk Anda, kemudian klik "Open"

Bagaimana langkah langkah mengirim foto melalui email?


5. Tunggu sebentar prosesnya, jika sudah selesai klik "Kirim"

Bagaimana langkah langkah mengirim foto melalui email?


Foto akan segera terkirim kepada penerima. Selesai

CARA MENGIRIM DOKUMEN LEWAT EMAIL


Selain untuk mengirim foto, email biasanya juga sering digunakan untuk mengirim dokumen, contohnya lamaran pekerjaan. File file tersebut bisa berupa file .doc (Microsoft Word), file PDF, dan sejenisnya. Caranya adalah sebagai berikut :

1. Masuk / Log In kedalam akun Gmail Anda.
2. Tulis
3. Tuliskan alamat email penerima
3. Lampirkan File
4. Cari dokumen yang ingin Anda kirim, klik Open
5. Tunggu prosesnya hingga selesai, terakhir klik Kirim.

Bagaimana langkah langkah mengirim foto melalui email?



CARA MENGIRIM VIDEO / AUDIO LEWAT EMAIL


Mengirim Video atau Audio bisa juga lewat email. Yang perlu diperhatikan adalah berapa besar ukuran file yang ingin dikirim. Saat ini batas maksimal ukuran file pada Gmail adalah 25 MB, jadi jika file Video / Audio lebih besar dari batas maksimal Anda bisa memecah file video / audio tersebut menjadi beberapa bagian, agar bisa dikirim satu persatu tanpa melebihi batas maksimal yang ditetapkan oleh Gmail. Pemecahan file tsb bisa dengan menggunakan software HJ Split.

Cara mengirim video lewat email sama seperti dengan cara cara diatas, setelah Log In dan tambahkan penerima, cukup cari file video / Audio yang ingin dikirim, klik Open, kemudian klik Kirim.

CARA MENGIRIM FILE / SOFTWARE LEWAT EMAIL


Selain itu, kita juga bisa mengirim berbagai macam file lewat email, baik itu file game, software, file yang berformat rar, xlm, dan masih banyak lainnya. Perhatikan juga ukuran file yang ingin dikirim agar tidak melebihi batas maksimum pengiriman file. Jika ukuran file terlalu besar, silahkan dipecah dahulu dengan HJ Split. Untuk cara pengirimannya, sama saja dengan cara cara diatas.

CARA MENGIRIM PESAN TEKS LEWAT EMAIL


Mengirim pesan teks melalui email merupakan fungsi utama dari email. Anda dapat berkirim pesan dengan teman atau kerabat dimanapun Anda berada asalkan ada jaringan Internet. Caranya pun cukup mudah, tidak berbeda jauh dengan mengirim SMS pada telepon seluler. Caranya adalah sebagai berikut :

1. Masuk / Log In ke akun Gmail Anda.
2. klik Tulis
3. Masukkan alamat email penerima (bisa lebih dari satu)
4. Kemudian tulis pesan Anda.
5. Klik kirim jika sudah selesai.

Bagaimana langkah langkah mengirim foto melalui email?


Selain menulis pesan teks, kita juga bisa menambahkan Link / Tautan, Emoticon, Undangan / Kalender. Demikianlah tips cara mengirim foto, dokumen, video, file, teks lewat Email, Anda juga bisa mengirimkan banyak file secara bersamaan, baik pesan teks dengan lampiran file foto, dokumen, audio / video, dan lain sebagainya. Semoga bermanfaat.

Bagaimana cara mengirim foto melalui email?

Mengirim lampiran Google Drive.
Di ponsel atau tablet Android, buka aplikasi Gmail ..
Tap Tulis ..
Tap Lampirkan ..
Ketuk Sisipkan dari Drive..
Ketuk file yang ingin ditambahkan..
Ketuk Pilih..
Tap Kirim ..

Apakah bisa kirim foto lewat email?

KEPOINDONESIA.id - Email selain bisa kita gunakan untuk mengirim pesan teks juga bisa kita gunakan untuk mengirim media seperti foto, video, dan gambar.

Langkah langkah dalam mengirim dengan email?

Membuat dan mengirim email.
Di komputer, buka Gmail..
Di kiri atas, klik Tulis..
Di kolom "Kepada", tambahkan penerima. Anda juga dapat menambahkan penerima: Di kolom "Cc" dan "Bcc". ... .
Tambahkan subjek..
Tulis pesan Anda..
Di bagian bawah halaman, klik Kirim..

Langkah langkah mengirim email yang memiliki lampiran file dokumen atau foto?

Meneruskan email sebagai lampiran.
Di komputer, buka Gmail..
Pilih email yang ingin Anda teruskan sebagai lampiran..
Klik Lainnya. Teruskan sebagai lampiran..
Tambahkan penerima di kolom “Kepada”. Anda juga dapat menambahkan penerima di kolom “Cc” dan “Bcc”..
Tambahkan subjek..
Tulis pesan Anda..
Di bagian bawah, klik Kirim..