Apakah baking powder dapat melunakkan daging?

Suara.com - Mengolah daging sapi terkadang cukup sulit untuk dilakukan. Penanganan dan cara masak yang salah bisa menyebabkan daging terasa alot dan keras.

Apalagi, daging sapi punya banyak bagian yang berbeda Salah satunya bagian paha atau topside yang biasa dibuat menjadi rendang.

Nah, pada momen Iduladha ini, ada tips super mudah yang bisa kamu ikuti untuk membuat daging sapi empuk, yang dikutip dari video di channel YouTube Chef William Gozali.

Baca Juga: Cara Menyimpan Daging Kurban Supaya Awet dan Kualitas Rasa Terjaga

"Well, gampang banget, yang kalian butuhkan adalah, baking soda. Kenapa baking soda? Baking soda ini akan kita gunakan untuk menghancurkan semua serat-serat alot dari si daging sapi," jelas pemenang MasterChef Indonesia 3 tersebut.

Dalam video tersebut, lelaki lulusan sekolah masak Le Cordon Bleu Sydney, Australia ini menggunakan daging sapi bagian topside atau yang biasa dipakai untuk membuat rendang.

"Which is bakal alot banget dan membutuhkan waktu lama untuk memasak hingga enak. Nah, dengan baking soda ini, kita akan menghancurkan semua seratnya. Beratnya ini sekitar 350 gram daging," kata lelaki berkacamata ini.

Berikut adalah langkah yang bisa kamu ikuti untuk membuat daging sapi empuk dan lembut, dari Chef William Gozali.

  1. Gunakan 1 sdt baking soda yang dilarutkan ke dalam air putih.
  2. Setelah itu iris daging tipis melawan serat, yang tujuannya agar daging bisa lebih empuk.
  3. Masukkan daging yang sudah diiris dengan baking soda yang sudah dilarutkan dengan air. Aduk hingga merata.
  4. Tutupi wadah berisi daging dengan plastik wrap, simpan di dalam lemari dingin minimal 3 jam, atau 6, 12, hingga 24 jam.
  5. Setelah itu, bisa digunakan untuk membuat masakan daging yang diinginkan, dan dipastikan daging akan empuk. Mudah bukan?

Baca Juga: Dari Sariawan hingga Ginjal, Ini 5 Manfaat Baking Soda untuk Kesehatan

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Hari ini, umat Islam sedunia merayakan Hari Raya Idul Adha 2021. Hari ini, umat Islam akan mendapatkan pembagian daging kurban. Simak tips membuat daging kurban menjadi lebih empuk, sehingga bisa diolah dan disajikan jadi menu yang lezat.

Menu masakan berbahan dagaing jelas menggugah selera. Namun, jika daging terasa alot atau tidak empuk, masakan pun tidak bisa dinikmati.

Ada beberapa cara untuk membuat daging sapi lebih cepat empuk. Ada cara tradisional untuk membuat daging sapi lebih empuk, yakni menggunakan daun pepaya.

Ada juga cara moderen untuk membuat daging sapi lebih cepat empuk, yakni menggunakan baking soda. Bagaimana cara membuat daging sapi menjadi lebih empuk menggunakan baking soda?

Mengutip Live Strong, baking soda berfungsi untuk menetralkan asam dan meningkatkan pH pada permukaan daging sapi. Jika bagian luar daging sapi sudah lebih basa, daging sapi bisa empuk dan tidak menyusut atau keras.

Executive Chef Renaissance Bali Uluwatu Resort & Spa I Made Wisnu Adiyatma mengatakan bahwa penggunaan baking soda pada daging sapi bertujuan untuk memecah serat daging. Banyaknya jumlah baking soda yang bisa digunakan untuk membuat empuk, tergantung pada tekstur daging sapi yang akan dimasak.

"Pada dasarnya di dalam daging, khususnya daging sapi, sudah lapisan lemak dalam daging yang menentukan kelembutan si daging itu sendiri atau disebut juga marbling," tutur Wisnu kepada Kompas.com, Kamis (15/7/2021).

Baca juga: Dukung PPKM Darurat, Jenius sediakan fitur kurban digital

Wisnu menyebutkan ketika daging yang digunakan teksturnya sudah alot di awal, jumlah baking soda yang digunakan sudah pasti lebih banyak. Sebaliknya, pada daging sapi yang tidak begitu alot, jumlah penggunaan baking soda lebih sedikit.

Wisnu mengatakan, rata-rata penggunaan baking soda untuk membuat empuk satu kilogram daging sapi tidak lebih dari 15 gram. Cara menggunakan baking soda untuk membuat daging sapi menjadi empuk bisa dilakukan dengan dua cara.

Cara pertama menggunakan baking soda untuk membuat daging sapi menjadi empuk adalah baking soda bisa langsung dibaluri ke bagian luar daging sapi yang sudah dibersihkan dan didiamkan selama 30 menit.

Cara kedua menggunakan baking soda untuk membuat daging sapi menjadi empuk adalah baking soda dilarutkan terlebih dahulu dalam air. Kemudian, masukan daging sapi dan rendam selama beberapa saat. Jika daging sapi sudah selesai dibaluri atau direndam baking soda, kamu bisa melanjutkan pengolahan daging sapi sesuai kebutuhan.

Itulah cara mudah membuat daging sapi menjadi lebih empuk. Jadi, dengan cara ini sudah tidak ada lagi daging sapi alot untuk dinikmati.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Membuat Daging Sapi Empuk dengan Cepat, Pakai Baking Soda ",


Penulis : Krisda Tiofani
Editor : Silvita Agmasari

Selanjutnya: Aman Merayakan Hari Raya Kurban dengan Tetap Patuhi Prokes

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

  • INDEKS BERITA


Apakah baking powder bisa bikin daging empuk?

Baking Soda untuk Mengempukkan Daging Tak banyak orang tahu bahwa baking soda ternyata sangat bermanfaat untuk membuat daging lebih empuk dan mudah diolah. Caranya cukup sederhana, kamu hanya tinggal menaburkan baking soda di atas daging. Diamkan selama beberapa saat dalam lemari es.

Apakah baking powder bisa mengempukkan daging ayam?

Baking soda mengandung salah satu senyawa yang bernama natrium bikarbonat. Nah zat inilah yang berguna untuk mengempukkan serat yang ada di daging. Hasilnya, ayam akan jadi lebih empuk. Teknik ini juga digunakan berbagai restoran lho.

Biar daging cepat empuk pakai apa?

4 Cara Merebus Daging Agar Empuk dengan Cepat, Ada yang Cuma 10 Menit.
Bungkus Daging dengan Daun Pepaya. Cara mudah untuk membuat daging empuk yang pertama adalah kita bisa memanfaatkan daun pepaya. ... .
Manfaatkan Buah Nanas. ... .
Potong Daging dengan Arah Melintang. ... .
Gunakan Teknik 5-30-7..

Baking powder fungsinya untuk apa?

Fungsi utama baking powder yaitu sebagai bahan pengembang adonan makanan. Sementara, baking soda ditambahkan untuk membuat cake atau kue kering untuk memperbaiki tekstur menjadi lebih berpori-pori (kue menjadi bertekstur garing, kering serta renyah).