Apa yang dimaksud pertumbuhan penduduk alami dan penduduk total?

Artikel ini mempelajari pengertian dan rumus pertumbuhan penduduk dengan contoh soal dan pembahasannya.

Semua negara mengalami pertumbuhan penduduk, tapi tau ga lu ada juga negara yang penduduknya semakin lama semakin berkurang? Pertumbuhan penduduk ini termasuk ke dalam materi geografi dinamika kependudukan. Pada artikel ini, gua pengen fokus ngebahas tentang pertumbuhan penduduk, termasuk ngomongin negara dengan pertumbuhan penduduk negatif. Yuk kita simak artikelnya!

Daftar Isi

  • Apa itu Pertumbuhan Penduduk?
  • Rumus Pertumbuhan Penduduk
  • Negara dengan Pertumbuhan Penduduk Negatif
  • Contoh Soal dan Pembahasan

Apa itu Pertumbuhan Penduduk?

Menurut KBBI, penduduk adalah orang atau orang-orang yang mendiami suatu tempat (kampung, negeri, pulau, dan sebagainya). Pertumbuhan penduduk ini adalah angka kelahiran yang dikurangi dengan angka kematian penduduk di suatu wilayah dalam kurun waktu tertentu.

Dok: Pexels

Kalau angka pertumbuhan penduduknya positif, maka jumlah penduduk suatu wilayah itu bertambah. Pertambahan penduduk ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor kelahiran, seperti peningkatan kualitas hidup, perbaikan gizi penduduk, dan imigrasi. Sementara itu, kalau angka pertumbuhan penduduk negatif, maka itu berarti jumlah penduduk di suatu wilayah itu berkurang. Gua bakal bahas lebih lanjut pertumbuhan penduduk negatif dengan contohnya abis rumus pertumbuhan penduduk ini.

Rumus Pertumbuhan Penduduk

Rumus pertumbuhan penduduk dapat dibedakan menjadi dua yaitu :

  1. Rumus Pertumbuhan Penduduk Alami

Pada pertumbuhan penduduk alami, yang dihitung adalah selisih jumlah kelahiran dengan jumlah kematian. Penduduk yang migrasi tidak diperhitungkan pada rumus pertumbuhan penduduk alami. Berikut adalah rumusnya:

Pa = L M

Keterangan:

Pa: Pertumbuhan penduduk alami

L: Angka kelahiran dalam satu tahun

M: Angka kematian dalam satu tahun

  1. Rumus Pertumbuhan Penduduk Total

Pada rumus pertumbuhan penduduk total, dijumlahkan pertumbuhan penduduk suatu wilayah selama satu tahun dengan memperhatikan faktor kelahiran, kematian, dan migrasi.

Pt = (L M) + (I E)

Keterangan:

Pt: Pertumbuhan Penduduk Total

L: Angka kelahiran dalam satu tahun

M: Angka kematian dalam satu tahun

I: Penduduk yang masuk (imigrasi)

E: Penduduk yang keluar (emigrasi)

Negara dengan Pertumbuhan Penduduk Negatif

Kalau ada negara dengan pertumbuhan penduduk negatif, temen-temen mungkin aja bayangin negara yang lagi dilanda perang. Logikanya kan mereka lebih banyak angka kematiannya daripada angka kelahiran, artinya pasti banyak yang mati dong? Temen-temen ga salah, contohnya itu negara Suriah yang pertumbuhan penduduknya negatif karena perang sehingga tingkat kematian meningkat dan banyak orang yang mengungsi ke negara lain.

Dok: Pexels

Temen-temen harus tau juga kalau pertumbuhan penduduk negatif ini ga selalu disebabkan oleh perang. Contohnya itu adalah Jepang yang bisa gua bilang relatif aman (ya mungkin ada potensi bencana alam gempa bumi sih, tapi di Indonesia juga lumayan sering gempa kan?). Pada kasus Jepang, ada faktor-faktor seperti tingkat pernikahan rendah,peningkatan keterlibatan wanita dalam angkatan kerja, dan biaya hidup yang tinggi. Faktor-faktor itu menyebabkan menurunnya angka kelahiran di Jepang.

Dok: Pixabay

Kebanyakan negara dengan pertumbuhan penduduk negatif ini ada di benua Eropa, seperti Lithuania, Latvia, Yunani dan masih banyak lainnya. Kebanyakan dari negara-negara Eropa ini adalah negara bekas komunis. Faktor utama pertumbuhan penduduk negatif ini adalah buruknya keadaan ekonomi negara-negara tersebut. Transisi ekonomi yang menemui banyak tantangan menyebabkan meningkatnya pengangguran. Akibatnya, banyak penduduk yang meninggalkan negaranya untuk mencari peluang kerja di luar negeri.

Temen-temen yang jago sejarah pasti sadar kalau Yunani ini ga termasuk negara bekas komunis. Terus dia kenapa pertumbuhan penduduknya negatif ya? Jawabannya tetep sama guys, yaitu faktor utamanya ekonomi. Masalah keuangan yang dihadapi Yunani menyebabkan banyak penduduk (terutama generasi muda) beremigrasi ke negara lain.

Dampak dari pertumbuhan penduduk negatif ini adalah populasi dari suatu negara yang menyusut. Persentase generasi muda menurun karena tingkat emigrasi yang tinggi atau tingkat kesuburan dan kelahiran yang rendah. Akibatnya populasi yang ada akan semakin menua, yang berakibat semakin sedikitnya angkatan kerja muda sehingga merugikan pertumbuhan ekonomi negara.

Dok: Pixabay

Populasi yang tua ini juga menambah beban ekonomi negara karena anggaran yang harus diberikan oleh pemerintah untuk merawat orang tua. Oleh karena itu, banyak negara yang mencoba menghindari pertumbuhan penduduk negatif. Contohnya adalah negara Tiongkok yang baru-baru ini mengeluarkan kebijakan untuk mendukung program 3 anak.

Contoh Soal dan Pembahasan

Diketahui angka kelahiran di Wakanda pada tahun 2010 adalah sebesar 3.000.000 jiwa. Jika jumlah angka kematiannya adalah 650.000 jiwa, berapakah pertumbuhan penduduk alami di Wakanda?

Pembahasan:

Diketahui:

L = 3.000.000

M = 650.000

Ditanya: Pa

Jawab:

Pa = L M

Pa = 3.000.000 650.000

Pa = 2.350.000

Jadi pertambahan penduduk alami di Wakanda adalah sebesar 650.000 jiwa.

Itu dia rumus pertumbuhan penduduk dan negara-negara dengan pertumbuhan penduduk negatif. Semoga bisa bermanfaat buat temen-temen atau setidaknya menarik buat kalian deh. Temen-temen yang ingin bertanya atau ngobrol bisa langsung tulis aja di kolom komentar ya. Selain itu jangan lupa untuk cek materi-materi Zenius lainnya seperti berikut.

Video Materi

Kuantitas dan Kualitas Penduduk

Baca Juga

Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia

Dinamika Kependudukan Indonesia

Mitigasi Bencana

Bagikan Artikel Ini!

Video

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA