Apa saja tujuan didirikannya Budi Utomo?

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Lihat
Berdirinya Budi Utomo yang berperan dalam kemajuan dan kemerdekaan Indonesia. Foto: dok. //unsplash.com/

Selama masa perjuangan berdirinya Negara Kesatuan Republik Indonesia, para pendahulu kita telah membuat berbagai solusi untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Salah satunya dapat kita ketahui dari berdirinya organisasi bernama Budi Utomo. Keberadaan Budi Utomo sebagai organisasi pergerakan pertama di Indonesia tentu tak terlepas dari peran pendiri Budi Utomo. Berikut ini adalah tokoh pendiri Budi Utomo lengkap dengan ulasan mengenai tujuan didirikannya organisasi Budi Utomo.

ADVERTISEMENT

Tokoh Pendiri Budi Utomo dan Tujuan Didirikan Budi Utomo

Budi Utomo yang dikenal sebagai organisasi pergerakan pertama di Indonesia ini telah didirikan sejak 20 Mei 1908 yang kemudian diperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional setiap tahunnya. Organisasi ini didirikan oleh salah satu pemuda Indonesia yang saat itu ingin memperjuangkan harkat dan martabat rakyat Indonesia yaitu Dr. Soetomo. Pendirian organisasi ini juga tak terlepas dari peran para mahasiswa STOVIA yaitu Goenawan Mangoenkoesoemo dan Soeraji, serta penggagasnya, Dr. Wahidin Sudirohusodo.

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Lihat
Berdirinya Budi Utomo yang berperan dalam kemajuan dan kemerdekaan Indonesia. Foto: dok. //unsplash.com/

Berdirinya Budi Utomo ini tentu memiliki tujuan tertentu yang telah direncanakan para pendiri Budi Utomo. Tujuan didirikan Budi Utomo disebutkan secara rinci dalam buku berjudul Pedoman Cerdas Rangkuman Pengetahuan Umum Lengkap (RPUL) yang disusun oleh Tim Civitas Academica, ‎Windia Rini (2016:200) yang menyebutkan bahwa tujuan didirikannya organisasi Budi Utomo adalah untuk mengangkat derajat Bangsa Indonesia serta memperkecil perbedaan antara kaum terpelajar dan rakyat biasa.

ADVERTISEMENT

Organisasi Budi Utomo ini umumnya bersifat sosial, ekonomi, dan kebudayaan tetapi tidak bersifat politik. Berdirinya Budi Utomo ini juga menjadi awal berdirinya organisasi-organisasi pergerakan yang juga memiliki tujuan untuk mencapai kemerdekaan Indonesia. Organisasi pergerakan tersebut antara lain Syarikat Islam, Indische Partij (Partai Hindia), ISDV (Indische Sociaal Democratische Vereeniging), dan juga organisasi keagamaan seperti Muhammadiyah, dan Persatuan Islam.

Tak hanya itu, berdirinya organisasi Budi Utomo yang diikuti organisasi pergerakan tersebut rupanya juga mendorong berdirinya beberapa organisasi pemuda dari berbagai wilayah di Indonesia seperti Jong Java, Jong Celebes, Jong Ambon, Jong Islamieten Bond, Jong Batak, dan Jong Minahasa.

Pemaparan mengenai tokoh pendiri Budi Utomo, tujuan didirikannya dan juga sejarah berdirinya Budi Utomo dapat Anda ketahui sebagai pengetahuan umum yang perlu Anda ketahui untuk meningkatkan rasa nasionalisme Anda. (DAP)

ADVERTISEMENT

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA