Apa saja manfaat berenang bagi kesehatan

Selain memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, renang juga termasuk dalam jenis olahraga yang mudah dilakukan.

Untuk orang yang baru belajar berenang ada baiknya diawasi sama yang lebih pengalaman.

Oleh sebab itu, renang menjadi salah satu aktivitas olahraga pilihan banyak orang baik itu untuk menuju menjadi atlet atau sekedar rekreasi.

Baca juga: 3 Perlengkapan Atlet Renang

Adapun, gerakan renang dari berbagai gaya memiliki sejumlah manfaat baik untuk tubuh.

Sebutkan manfaat yang diperoleh dari kegiatan berenang.

Dikutip dari buku Mengenal Olahraga Renang (2012) oleh Aisya Husen, berikut manfaat renang bagi kesehatan dan kebugaran tubuh.

1. Menambah tinggi badan

Ketika berenang, seseorang tanpa sadar telah menggerakan hampir semua anggota tubuh, terutama tangan dan kaki.

Hal inilah yang akhirnya berpengaruh terhadap pertumbuhan tinggi badan seseorang.

2. Membentuk otot

Baca juga: Gerakan Tungkai Kaki pada Renang Gaya Dada

Berenang adalah salah satu cara yang bisa dilakukan untuk melatih kekuatan otot.

Saat berenang, hampir seluruh otot di tubuh seperti, kepala, leher, anggota gerak atas, dada, perut punggung, pinggang, anggota gerak bawah, dan telapak kaki bergerak melawan tekanan air.

Dengan begitu otot akan menjadi lebih lentur dan massa otot juga meningkat.

3. Melatih pernapasan

Kegiatan ataupun olahraga renang sudah pasti akan melibatkan fungsi pernapasan.

Karena melibatkan fungsi pernapasan, renang diyakini dapat membuat sistem pernapasan seseorang menjadi lebih kuat.

Oleh sebab itu juga, banyak orang kemudian menyarankan para penderita asma untuk rajin berenang agar pernapasan menjadi lebih sehat, lancar, dan tarikan napas jadi lebih panjang.

4. Memperkuat fungsi jantung dan paru-paru

Baca juga: Ukuran Kolam Renang Sesuai Standar Internasional

Selain melatih pernapasan, sebagai salah satu latihan kardio, renang juga bisa memperkuat otot jantung dan paru-paru.

Berenang memang menyenangkan karena sering dijadikan bentuk rekreasi serta manfaat olahraga berenang untuk kesehatan tubuh sudah tidak diragukan lagi! Olahraga berenang merupakan opsi yang cocok untuk kamu yang kurang suka berkeringat tapi ingin berolahraga rutin.

Berenang bisa dijadikan pilihan untuk cara menurunkan berat badan yang menyenangkan karena sambil bermain air. Kamu bisa memilih opsi ini untuk menjaga kesehatan sekaligus menurunkan berat badanmu. Banyak juga manfaat-manfaat lainnya dari berenang yang bisa kamu ambil lho bukan hanya untuk kesehatan fisik tapi juga mental.

Baca Juga: ‘Medicaboo’ Permudah Akses Informasi untuk Pelayanan Kesehatan | Telkomsel

Jadi, apa saja manfaat-manfaat olahraga berenang bagi kesehatan tubuh? Baca penjelasannya berikut ini!

1. Cara menurunkan berat badan

Untuk kamu yang ingin mengecilkan perut dan menurunkan berat badan tanpa berkeringat, jenis olahraga yang satu ini ideal untuk kamu! Selama satu jam berenang, kamu bisa membakar sekitar 500 hingga 600 kalori. Ini karena berenang bisa mengurangi jaringan lemak di bagian perut serta bagian tubuh yang lain.

2. Membangun massa otot

Gerakan dalam berenang melibatkan hampir seluruh otot tubuh supaya bisa bergerak melawan tekanan dalam air. Dengan demikian, olahraga berenang bisa meningkatkan kelenturan dan massa otot di tubuh. 

Untuk kamu yang juga ingin mengencangkan maupun mengecilkan kaki bagian betis, berenang juga bisa bermanfaat untuk itu! Pada saat yang bersamaan, otot dada juga bisa dibentuk dan dikuatkan. Banyak bagian tubuh yang bisa dikencangkan dengan berenang sehingga cocok untuk kamu yang ingin membangun massa otot.

3. Kesehatan jantung terjaga

Manfaat olahraga renang bagi kesehatan tubuh yang paling terkenal adalah menjaga kesehatan jantung. Olahraga renang diketahui dapat meningkatkan sirkulasi darah yang ada dalam tubuh serta kemampuan tubuh untuk menggunakan oksigen. Hal ini karena berenang membutuhkan teknik pernapasan yang baik ketika menyelam. Dengan begitu, tidak hanya kesehatan jantung yang terjaga, tetapi juga kesehatan paru-paru. 

Manfaat berenang juga sebenarnya bukan hanya baik untuk kesehatan jantung dan paru-paru, tetapi berenang juga bisa memelihara fungsi berbagai organ tubuh dan menurunkan risiko penyakit jantung maupun stroke. 

4. Mengurangi stress

Berenang diketahui juga sebagai salah satu kegiatan rekreasi selain sebagai sebuah olahraga. Kamu bisa memanfaatkan berenang sebagai kegiatan melepas stress dengan bermain air. 

Berenang dapat melemaskan otot-otot yang ada di tubuh kamu, sehingga kamu bisa rileks saat berenang dan mengurangi stress yang ada. Rutin berenang di akhir pekan bisa menjadi solusi untuk kamu dalam menangani stress yang kamu punya. Ini menunjukkan kalau berenang bisa juga dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan mental.

5. Kualitas tidur meningkat

Setelah lelah berenang beberapa jam, kamu pasti ingin langsung beristirahat. Ini memungkinkan kualitas tidur kamu menjadi meningkat. Berenang menjadi pilihan yang baik bagi kamu-kamu yang menderita insomnia karena kamu bisa tidur lebih nyenyak di malam hari setelah berenang. Yuk, dicoba!

Berenang bisa jadi opsi yang ideal untuk kamu yang ingin menurunkan berat badan tanpa berkeringat dan dengan lebih menyenangkan. Selain bisa mengurangi stress yang kamu punya, berenang sangat bermanfaat untuk kesehatan jantung, paru-paru, serta organ tubuh lainnya. Berenang juga sangat berguna untuk membangun massa otot yang ada di tubuh kamu. 

Jika kamu ingin mengetahui tentang kondisi kesehatanmu, kamu bisa konsultasikan kesehatan ke dokter dengan pakai Paket Sehat dari Telkomsel yang bekerja sama dengan Halodoc. Jadi, kamu bisa tahu olahraga apa yang harus kamu fokuskan untuk kesehatanmu juga. Pakai paket Internet Sakti atau paket Combo Sakti dari Telkomsel juga ya supaya nyaman internetan sambil cari-cari tontonan olahraga atau referensi gerakan olahraga.

Kamu bisa tonton pertandingan olahraga secara LIVE di Vidio dengan pakai paket internet MAXstream Vidio. Ada juga pertandingan-pertandingan olahraga internasional yang bisa kamu saksikan secara LIVE di MOLA TV dengan paket Telkomsel. 

Baca Juga: Hidup Sehat Bareng Fita, Aplikasi Kesehatan dari Telkomsel

Siapa tau kamu mau cek pertandingan-pertandingan renang profesional untuk jadi referensi kamu dalam berenang, kan? Paket-paket MAXstream Telkomsel Vidio dan MOLA TV bisa kamu gunakan! Kamu juga bisa liat referensi gerakan-gerakan renang di tutorial video pada platform berbagi video supaya kamu bisa sambil melatih berbagai gerakan renang ketika melakukan olahraga berenang nanti!