Apa maksud yamaha fi ready

Jakarta -

Motor gede (moge) Yamaha belum diproduksi secara lokal. Otomatis bagi yang tertarik dengan moge-moge Yamaha perlu masuk antrean calon konsumen motor Completely Built Up (CBU).

Manager Public Relation, YRA & Community YIMM, Antonius Widiantoro mengatakan sepeda motor impor secara utuh perlu waktu lebih panjang. Terutama terkait kuota impor, perizinan Tanda Pendaftaran Tipe (TPT), hingga homologasi sesuai aturan berlaku di Indonesia.

"Kita perlu planning yang matang, karena ini import harus kita perhitungkan motor apa yang mau kita import di-request ke pemerintah izinnya," kata Anton saat ditemui di Bogor beberapa waktu yang lalu.

"Kita mau import misalnya MT-07 dan MT-09, sekian unit. Kita sebelum masukkan ini harus homologasi, kalau sudah oke, baru kita masukkan sesuai jumlah yang kita request," tambah dia.

Tidak menutup kemungkinan inden bisa mengular panjang, bahkan tidak bisa memastikan kapan motor akan sampai ke garasi konsumen.

"Nggak bisa estimasi berapa (waktu inden), karena inden sekarang tapi kalau nggak masuk kuota impor, nggak masuk dalam request, nggak bisa masukin kan. Karena setiap motor yang masuk harus homologasi," jelas Anton.

Saat ini Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) empat motor CBU yang harganya mepet-mepet dengan mobil Low MPV hingga Low SUV di Indonesia, di antaranya TMAX-DX Rp 320 juta, MT-07 Rp 243 juta, MT-09 Rp 290 juta, dan paling murah WR250R Rp 97 juta.

Lalu bagaimana kalau berminat ingin meminangnya? Apalagi unitnya belum tentu ready stock atau tersedia. Bahkan, motor biasanya sudah sold out karena pesanan di tahun sebelumnya.

"Jumlahnya terbatas dengan kuota impor, dan ketersediaan unitnya di-confirm. Misalkan di dealer CBU, harus tanya ke situ, unit ini ada atau tidak, ada yang sudah sold out, kayak MT-09 ya. Itu 2021 kemarin, 2022 belum ada informasi produk apa yang akan kita impor," ujar Anton.

"Kalau ada konsumen menginginkan coba dikomunikasikan dengan dealer yang CBU. Itu akan masuk ke dalam pertimbangan, apakah kita akan mengimpor lagi atau tidak," tutup Anton.

Simak Video "Harga R15 Baru Termahal di Kelasnya, Ini Kata Yamaha"



(riar/rgr)

VIVAnews - Yamaha Indonesia terus mengkampanyekan teknologi fuel injeksi miliknya yang diberinama FI Ready. Produsen berlambang garpu tala ini mengklaim sistem injeksi mereka punya keunggulan dibanding milik kompetitor.

Menurut Service Education Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Slamet, pada dasarnya motor FI Yamaha sangat sedikit perawatannya, jika selalu menggunakan bahan bakar berkualitas baik.

"Tapi tidak usah khawatir Yamaha sudah menyiapkan jaringan servisnya dengan FI Ready," kata Slamet di Seminar Fuel Injection Yamaha, Jakarta, Rabu 19 Februari 2014.

Nah, berikut keunggulan FI Ready Yamaha di mata konsumen:

Pertama, FI Part Yamaha bisa di maintenance secara terpisah (module by module) misalnya Injector, Throttle Body, Filter Fuel Pump bisa dilepas.

Kedua, Self Service FI Maintenance (tanpa harus ke bengkel) menggunakan "YAMALUBE Carbon Cleaner". Konsumen dapat melakukannya sendiri ke dalam tangki bensin.

Formula khususnya bekerja membersihkan sistem FI secara otomatis. Cukup lakukan setiap 3.000 km, sangat cocok untuk kondisi di Rural Area (kualitas bensin rendah).

Ketiga, servis cepat FI 10 Menit di bengkel resmi dengan 3M Injector Cleaning, Throtle Body dan ruang bakar mesin (dengan cairan khusus), perawatan lebih cepat dan murah.

Keempat, perawatan FI yang paling sempurna menggunakan FI Injector Tester & Cleaner (alat ini membersihkan secara sempurna komponen FI, sehingga kondisi seperti baru terus), sehingga tidak perlu sering ganti part.

X

This site uses cookies. By continuing, you agree to their use. Learn more, including how to control cookies.

Yamaha selalu memberikan sesuatu yang terbaik untuk setiap konsumen, baik produk dan pelayanannya. Bicara mengenai pelayanan, telah dibuktikan oleh teknik-teknisi Yamaha yang ahli dan handal dalam merawat dan memperbaiki segala kondisi motor anda serta siap untuk memberikan konsultasi kepada konsumen. “Kami memberikan secara total untuk pelayanan service, konsumen bisa bertanya, berdiskusi ataupun berkonsultasi dengan para teknisi kami yang ada di jaringan resmi Yamaha. Hal ini supaya terjalin keterikatan antara teknisi dan konsumen itu sendiri” tutur M. Abidin selaku GM After Sales Service & Motor Sport. Beliau menambahkan “kami juga menyediakan sesuatu yang advance lain dari yang lain, teknisi yang ahli dan handal ini kami persenjatai dengan Yamaha Diagnostic Tool versi terbaru, sebut saja YDT”.

Yamaha Diagnostic Tool (YDT) versi terbaru mampu memeriksa system injeksi secara real time, trouble shooting dan juga ada konfirmasi repair. YDT ini mampu menyimpan history perawatan dari motor konsumen disimpan secara online sehingga di semua jaringan bengkel resmi Yamaha yang memiliki YDT ini dapat sharing data konsumen. “YDT ini teknologi yang sudah advance, seperti tagline yang kami dengungkan FI Ready Advance. Jadi, bukan hanya teknisi-teknisi kami saja yang ahli dan handal tetapi juga didukung dengan peralatan yang high tech. Konsumen dipermudah dalam perawatan, karena dengan adanya rekam history perbaikan / perawatan motor mereka, konsumen bisa berkonsultasi dengan teknisi di seluruh jaringan resmi Yamaha yang telah memiliki YDT tersebut” lanjut M. Abidin. YDT vesi terbaru hingga awal tahun 2017 akan tersedia di 1000 jaringan resmi Yamaha, dan akan tersedia di seluruh jaringan bengkel resmi Yamaha pada tahun 2018. Selain peralatan tersebut, Yamaha juga menyediakan “Injector Cleaner and Tester” yang berfungsi untuk membersihkan dan menguji injector motor konsumen.

by Angga M
02 November 2016

Perkenalan pertama Yamaha pada ajang Indonesia Motorcycle Show 2016 ternyata bukan motor baru. Melainkan teknologi yang diterapkan pada sepeda motor buatannya. “Kami memberikan secara total untuk pelayanan service, konsumen bisa bertanya, berdiskusi ataupun berkonsultasi dengan para teknisi kami yang ada di jaringan resmi Yamaha. Hal ini supaya terjalin keterikatan antara teknisi dan konsumen itu sendiri,” tutur M. Abidin, GM After Sales Service & Motor Sport PT Yamaha Indonesia Manufacturing.  

Seperti diketahui, seluruh motor terbaru saat ini sudah menggunakan sistem injeksi bahan bakar. Maka, sistem pelayanan untuk servis pun perlu dikembangkan. “Kami juga menyediakan sesuatu yang advance lain dari yang lain, teknisi yang ahli dan handal ini kami persenjatai dengan Yamaha Diagnostic Tool versi terbaru, sebut saja YDT,” tambah Abidin.

Nah, Yamaha Diagnostic Tool (YDT) jadi senjata utama dari semua jaringan servis Yamaha. Versi terbaru engine scanner ini mampu memeriksa sistem injeksi secara real time, trouble shooting dan juga konfirmasi repair. Peranti tersebut punya kemampuan untuk menyimpan riwayat perawatan dari motor konsumen. History perawatan itu disimpan secara online, sehingga bisa diakses di semua jaringan bengkel resmi Yamaha yang memiliki YDT ini.

“YDT ini teknologi yang sudah advance, seperti tagline yang kami dengungkan FI Ready Advance. Jadi, bukan hanya teknisi-teknisi kami saja yang ahli dan handal tetapi juga didukung dengan peralatan yang high tech. Konsumen dipermudah dalam perawatan, karena dengan adanya rekam history perbaikan / perawatan motor mereka, konsumen bisa berkonsultasi dengan teknisi di seluruh jaringan resmi Yamaha yang telah memiliki YDT tersebut” lanjut Abidin-san, sapaan karibnya.

YDT vesi terbaru hingga awal tahun 2017 akan tersedia di 1000 jaringan resmi Yamaha, dan akan tersedia di seluruh jaringan bengkel resmi Yamaha pada tahun 2018. Selain peralatan tersebut, Yamaha juga menyediakan 'Injector Cleaner and Tester' yang berfungsi untuk membersihkan dan menguji injector motor konsumen. (otorider.com)

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA