Apa arti mimpi melihat orang melahirkan bayi?

Berita Ragam

Apakah Tanda Keberuntungan? Ini Dia 13 Arti Mimpi Melahirkan dan Hamil Menurut Primbon, Islam, dan Psikologi

By Shafira Chairunnisa 23 September 2021 145538
3 menit

Sahabat 99, apakah kamu pernah mengalami mimpi melahirkan atau hamil? Ternyata ada makna dibalik mimpi yang satu ini, lo! Intip apa maknanya di sini!

Pernahkah kamu mengalami mimpi hamil lalu melahirkan?

Pastinya bagi beberapa orang, terutama yang belum menikah, mimpi ini tampak seperti mimpi yang aneh.

Sementara itu, bagi kamu yang sudah menikah atau sedang menunggu masa persalinan, mimpi ini mungkin terkesan biasa saja.

Meski tampak aneh, ternyata primbon, psikologi, dan Islam menganggap mimpi ini memiliki makna tersembunyi,lo!

Ada yang mengatakan mimpi ini adalah pertanda kamu akan mendapatkan keberuntungan atau bisa juga menjadi sebuah pertanda kejadian buruk akan menimpamu.

Apakah benar begitu?

Yuk, simak arti dari bermimpi hamil dan melahirkan menurut primbon, Islam, dan psikologi di bawah ini untuk mengetahui penjelasannya!

Arti Mimpi Melahirkan dan Hamil Menurut Primbon, Psikologi, dan Islam

1. Arti Mimpi Pria Bermimpi Hamil

Menurut primbon, arti mimpi hamil yang dialami pria yang masih lajang ternyata adalah pertanda sebuah hal yang baik.

Pasalnya, kamu akan mendapatkan sebuah keberuntungan mendadak yang tidak pernah kamu sangka.

Sementara itu, jika kamu seorang pria yang sudah menikah dan bermimpi istri sedang hamil, maka kamu harus berhati-hati.

Konon hal ini merupakan pertanda kamu akan mengalami kejadian buruk di masa depan!

2. Perempuan Bermimpi Hamil

Arti mimpi hamil bagi perempuan dapat menjagi pertanda bahwa keinginan terdalam milikmu akan segera terwujud.

Konon, jika seorang perempuan lajang bermimpi hamil, tandanya kamu akan segera bertemu jodohmu dan akan segera memiliki buah hati,lo!

Namun, apabila kamu bermimpi melihat orang lain hamil, maka akan ada keberuntungan yang akan datang dalam hidupmu!

3. Pergi ke Rumah Sakit untuk Melahirkan

Arti mimpi melahirkan di rumah sakit secara normal dapat menjadi tanda kamu akan segera mendapatkan kabar baik atau keberuntungan.

Namun, primbon juga mengatakan hal ini memiliki arti kamu sedang mencoba keluar dari tanggung jawab yang harusnya kamu hadapi.

4. Mimpi Melahirkan Prematur

Mimpi melahirkan bayi prematur memiliki arti bahwa kamu tidak siap dengan hal-hal baru yang sedang kamu hadapi sekarang ini.

Selain itu, mimpi ini juga menjadi pertanda untuk berhenti malas dan mulai berusaha untuk mengubah kehidupanmu menjadi lebih baik.

5. Mimpi Melahirkan Sesar

Arti melahirkan secara sesar adalah kamu memerlukan bantuan untuk menjalani kehidupan dan pekerjaan yang sedang kamu hadapi.

Mimpi ini juga dapat menandakan hatimu yang membutuhkan bantuan orang lain untuk menjalankan dan menyelesaikan beragam hal.

6. Melahirkan Makhluk Non-manusia



Tahukah kamu bahwa mimpi melahirkan mahluk non-manusia ternyata umum dialami banyak orang?

Konon mimpi yang satu ini memiliki arti kamu harus terus berusaha untuk mengatasi kesulitan dalam hidup.

Selain itu, selalu berusaha menjadi lebih baik secara psikis dan fisik.

7. Melihat Orang Melahirkan

Jika kamu bermimpi melihat orang melahirkan, itu berarti kamu akan segera meraih kesuksesan finansial.

Bila kamu seorang wanita, maka mimpi ini bisa mewakili rasa kebahagiaan dan kepuasan yang kamu pendam.

Namun, mimpi ini dapat bermakna sebuah cobaan akan datang ke hidupmu.

8. Membantu Proses Kelahiran

Mimpi membantu proses kelahiran seseorang dapat mewakili rasa kehormatan yang kamu miliki.

Kelahiran adalah simbol kreativitas, kebahagiaan, dan keberuntungan.

9. Arti Mimpi Melahirkan Anak Laki-Laki

Seseorang yang mengalami mimpi melahirkan bayi laki-laki layak untuk berbahagia.

Hal tersebut karena akan datang keberuntungan dan kebaikan pada kamu atau keluarga terdekatmu.

10. Mimpi Melahirkan Bayi Perempuan

Mimpi melahirkan bayi perempuan juga merupakan pertanda baik bagi sang pemimpi.

Konon sang pemimpi akan mendapatkan kemuliaan, mendapatkan harta warisan, atau pintu rezekinya segera terbuka.

11. Mimpi Melahirkan Menurut Islam

Mimpi melahirkan menurut Islam adalah sebuah mimpi yang menandakan kabar baik.

Selain itu, mimpi ini merupakan tanda kamu akan mendapatkan kabar gembira, seperti kehadiran buah hati yang selama ini kamu nantikan.

12. Harapan

Menurut Islam, mimpi ini juga merupakan tanda harapan yang sangat diinginkan oleh hatimu.

Mimpi ini juga dapat berupa gambaran bahwa kamu mengidamkan kehadiran buah hati.

13. Fase Kehidupan Baru

Menurut seorang psikolog bernama David Bedrick, mimpi melahirkan melambangkan kamu akan memulai fase baru dalam kehidupan.

Selain itu, melahirkan juga merupakan tanda keberuntungan atau kabar baik.

***

Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu, Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari rumah di Bekasi? Bisa jadi Transpark Juanda adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!




Tags: bunga tidur mitos ramalan

Navigasi pos

Previous Previous post:

Inilah Cara Cek Nomor Telepon Sendiri di Berbagai Operator. Jangan Sampai Lupa!

Next Next post:

11 Cara Menghilangkan Milia dengan Bahan Alami. Cepat dan Ampuh!

Shafira Chairunnisa

Jr. Content Writer for 99.co
Follow Me:

Video

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA