1 hari membutuhkan berapa kalori

KOMPAS.com - Kebanyakan orang yang ingin menurunkan berat badan, akan melakukan diet dengan mengurangi porsi makannya.

Tak sedikit pula yang memutuskan untuk melewatkan makan, seperti tidak makan pagi, atau pun tidak makan malam. 

Padahal, mengurangi porsi makan tidak menjamin diet berhasil bila tidak memperhitungkan kalorinya. Karenanya kita perlu mengetahui jumlah maksimal kalori yang kita konsumsi untuk menurunkan berat badan.

Lalu, berapa sih kalori per hari yang diperlukan untuk tubuh?

Jumlah asupan kalori untuk tubuh sebenarnya bergantung pada beberapa faktor seperti: usia, tinggi badan, berat badan saat ini, tingkat aktivitas, dan kesehatan metabolik.

Saat mencoba menurunkan berat badan, aturan umumnya adalah mengurangi asupan kalori hingga 500 kalori dari yang dibutuhkan tubuh untuk mempertahankan berat badan kamu saat ini.

Ini akan membantu menurunkan sekitar 0,45 kg berat badan per minggu.

Baca juga: Berapa Kalori yang Harus Dibakar untuk Menurunkan 1 Kg Berat Badan?

Tapi kebutuhan kalori untuk pria dewasa, wanita dewasa, dan anak-anak ternyata tak sama. Berikut informasi kalori yang dilansir dari Healht Line:

Wanita

Rata-rata wanita berusia antara 26-50 tahun yang cukup aktif perlu makan sekitar 2.000 kalori per hari untuk mempertahankan berat badannya, dan 1.500 kalori per hari untuk menurunkan berat badan 0,45 kg per minggu.

Wanita yang aktif dan berjalan lebih dari 5 kilometer per hari perlu mengonsumsi 2.200 kalori atau lebih setiap hari untuk menjaga berat badan mereka.

Namun bila ingin menurunkan berat badan, maka ia sebaiknya menurunkannya hingga 1.700 kalori per hari.

Wanita muda di awal 20-an memiliki kebutuhan kalori yang lebih tinggi. Mereka membutuhkan sekitar 2.200 kalori per hari untuk menjaga berat badannya.

Wanita di atas usia 50 umumnya membutuhkan lebih sedikit kalori.

Rata-rata wanita berusia di atas 50 tahun yang cukup aktif membutuhkan sekitar 1.800 kalori per hari untuk menjaga berat badannya dan 1.300 kalori per hari untuk menurunkan 0,45 kg per minggu.

Perkiraan ini tidak berlaku untuk wanita yang sedang hamil atau menyusui, karena mereka memiliki kebutuhan kalori yang jauh lebih tinggi.

Bahkan, ada baiknya jika sedang hamil dan menyusui, kita tidak melakukan penurunan berat badan terlebih dahulu, agar kondisi ibu dan anak tetap sehat.

Baca juga: 5 Makanan Rendah Kalori yang Mengenyangkan, Cocok untuk Diet Sehat

Pria

1 hari membutuhkan berapa kalori
SHUTTERSTOCK/Dragon Images Ilustrasi menghitung kalori pada makanan

Rata-rata, pria yang cukup aktif antara usia 26-45 membutuhkan 2.600 kalori per hari untuk menjaga berat badannya dan 2.100 kalori per hari untuk menurunkan 0,45 kg per minggu.

Pria aktif yang berjalan lebih dari 5 kilometer per hari mungkin membutuhkan 2.800–3.000 kalori per hari untuk mempertahankan berat badan, dan 2.300–2.500 kalori per hari untuk menurunkan 0,45 kg berat badan per minggu.

Pria muda yang berusia 19–25 tahun memiliki kebutuhan energi yang lebih tinggi. Mereka membutuhkan rata-rata 2.800 kalori per hari untuk menjaga berat badan dan hingga 3.000 kalori jika mereka aktif.

Untuk menurunkan 0,45 kg per minggu, pria muda yang cukup aktif harus menurunkan asupan kalori menjadi 2.300-2.500 kalori setiap hari.

Kebutuhan energi menurun seiring bertambahnya usia pria. Antara usia 46-65, pria yang cukup aktif membutuhkan rata-rata 2.400 kalori per hari.

Setelah 66 tahun, rata-rata kebutuhan kalori pria berkurang menjadi sekitar 2.200 kalori per hari.

Baca juga: Berapa Asupan Kalori Per Hari agar Diet Berhasil?

Anak-anak

Anak-anak memiliki kebutuhan kalori yang sangat bervariasi berdasarkan usia, ukuran, dan tingkat aktivitas mereka.

Sementara balita rata-rata membutuhkan 1.200–1.400 kalori per hari.

Rata-rata remaja yang cukup aktif membutuhkan 2.000–2.800 kalori per hari. Lalu, remaja laki-laki yang aktif membutuhkan lebih banyak lagi kalori.

Anak-anak yang tumbuh dan berkembang secara normal dan melakukan aktivitas fisik secara teratur biasanya tidak perlu menghitung kalori.

Ketika mereka diberi berbagai pilihan makanan sehat, sebagian besar anak yang cukup aktif akan secara alami makan jumlah makanan yang dibutuhkan tubuh mereka.

Baca juga: Berapa Jumlah Kalori Nasi Goreng? Ini Penjelasannya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berapa kalori untuk orang diet 1 hari?

Jadi, jika ingin menurunkan berat badan, wanita dewasa disarankan untuk hanya mengonsumsi 1.100–1.600 kalori perhari, sedangkan pria dianjurkan untuk mengonsumsi 1.500–2.000 kalori per hari.

1000 kalori per hari makan apa saja?

Asupan makanan yang mengandung 1000 kalori semakin cepat didapatkan ketika mengonsumsi bolu, kukis, ataupun roti. Bahkan, dalam 100 gram bolu cokelat, terdapat 409 kalori..
Alpukat. ... .
Kacang-kacangan. ... .
Cokelat hitam. ... .
Ubi jalar. ... .
Minyak zaitun..

2000 kalori makanan apa saja?

Contoh panduan makan diet 2000 kalori.
Menu A. Untuk sarapan. 2 lembar roti gandum dan 1 sendok makan selai kacang. 4 putih telur rebus. 1 buah jeruk kecil. 250 gram yogurt rendah lemak. Makan siang. ... .
Menu B. Sarapan. 180 gram sereal gandum. ½ cangkir susu rendah lemak. 1 buah pisang. Makan siang. 300 gram salmon panggang..

Berapa kalori dalam satu piring nasi putih?

Kalori nasi putih 1 ons sekitar 112 kalori. Kalori nasi putih sebesar 1 centong atau sekitar 100 gram yaitu 129 kalori. Kalori nasi putih 1 piring atau 1 porsinya sekitar 204 kalori.